MOTO GP SAN MARINO

Yamaha Kuasai Empat Posisi Terdepan di Misano

Olahraga | Minggu, 13 September 2020 - 00:08 WIB

Yamaha Kuasai Empat Posisi Terdepan di Misano
Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, terlihat bergmbira setelah meraih pole position dalam kualifikasi MotoGP San Marino di Misano, Sabtu (12/9/2020). (@mMOTOGP)

MISANO (RIAUPOS.CO) – Yamaha  menguasai perolehan waktu tercepat di Sirkuit Misano. Sebab pada sesi kualifikasi MotoGP San Marino 2020 yang berakhir pada Sabtu (12/9/2020) malam WIB. Empat rider Yamaha dari dua tim tercatat berada di posisi empat terdepan.

Untuk yang paling depan atau yang berhasil merebut pole position ada Maverick Vinales. Pembalap Monster Energy Yamaha itu kembali memperlihatkan taringnya saat mentasi di Sirkuit Misano. Top Gun tercatat berhasil membukukan waktu 1 menit 31,411 detik.


Waktu yang dicatatkan Vinales itu pun hanya beda tipis dengan apa yang dibukukan oleh Franco Morbidelli. Sebab pembalap Petronas Yamaha SRT itu hanya beda 0,312 detik saja dengan catatan waktu yang dimiliki oleh Vinales.

Selanjutnya, di posisi ketiga dihuni oleh rekan setim Morbidelli, yakni Fabio Quartararo. El Diablo  gagal tampil maksimal di sesi kualifikasi tersebut. Padahal di sesi latihan bebas kedua dan keempat Quartartaro berhasil menjadi yang tercepat.

Akan tetapi, kali ini Quartararo harus puas kalah cepat dari Morbidelli dan Vinales. Rider asal Prancis itu hanya unggul dari Valentino Rossi yang sama-sama menggunakan motor YZR-M1.

Ya, Rossi harus puas menempati posisi keempat pada saat balapan nanti, yang  akan berlangsung pada Ahad (13/9/2020). Keberhasilan Rossi berada di urutan keempat pun membuat semua rider Yamaha menempati jajaran terdepan di sesi kualifikasi tersebut.

Sementara itu, di posisi kelima ada Jack Miller yang berstatus sebagai pembalap Ducati terbaik di persiapan jelang MotoGP San Marino 2020 sejauh ini. Rekan setim Miller, Francesco Bagnaia, pun tak kalah hebat karena mampu berada di urutan keenam.

Berikut Hasil 10 Besar Kualifikasi MotoGP San Marino 2020

1 Maverick Viñales (SPA) Monster Yamaha (YZR-M1) 1'31.411s 9/9 290k
2 Franco Morbidelli (ITA) Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.312s 7/7 288k
3 Fabio Quartararo (FRA) Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.380s 3/7 289k
4 Valentino Rossi (ITA) Monster Yamaha (YZR-M1) +0.466s 3/8 287k
5 Jack Miller (AUS) Pramac Ducati (GP20) +0.641s 8/8 298k
6 Francesco Bagnaia (ITA) Pramac Ducati (GP20) +0.643s 3/7 302k
7 Alex Rins (SPA) Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.679s 8/9 292k
8 Joan Mir (SPA) Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.691s 9/9 289k
9 Andrea Dovizioso (ITA) Ducati Team (GP20) +0.773s 9/9 298k
10 Johann Zarco (FRA) Reale Avintia (GP19) +0.807s 7/7 297k

Sumber: MotoGP/CNN/Crash
Editor: Hary B Koriun
 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook