PEKANBARU (RP)- Iven basket pelajar terbesar di Indonesia, Honda Development Basketball League (DBL) 2012 Seri Riau dipastikan bergulir pada 2-10 Maret mendatang.
Sejatinya iven ini diputar pada 24 Februari-3 Maret. Namun karena GOR Gelanggang Remaja (tempat iven ini digelar), di saat bersamaan dipakai untuk pertandingan bola voli nasional Proliga untuk persiapan PON, Honda DBL pun dimundurkan satu pekan dari rencana semula.
Hal ini diungkapkan Event Senior Manager PT DBL Indonesia, Donny Rahardian. Donny maklum, Riau adalah tuan rumah PON XVIII yang dilaksanakan pada 9 September mendatang, ajang Proliga ini adalah satu bentuk persiapan bagi Riau untuk PON.
Sebelumnya Gubernur Riau HM Rusli Zainal MP menyatakan dukungan langsung terhadap iven Honda DBL yang dinanti-nantikan pelajar di Riau ini. Namun demi kepentingan yang lebih besar panitia Honda DBL memutuskan memundurkan jadwal.
‘’Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan Gubernur Riau terhadap Honda DBL ini. Dengan berbagai pertimbangan Honda DBL dimundurkan pada 2-10 Maret di Gelanggang Remaja. Di satu sisi ini juga menguntungkan bagi kami untuk mematangkan persiapan,’’ ungkap Donny yang Sabtu (11/2) lalu tiba di Pekanbaru.
Kendati begitu, technical meeting (TM) tetap sesuai dengan jadwal semula pada 15 Februari di Gedung PT Capella Dinamik Nusantara (CDN), main dealer Honda di Pekanbaru.
‘’TM tidak berubah dari jadwal semula. Mulai kemarin (Ahad, red) panitia sudah menghubungi peserta untuk TM di Honda Capella,’’ terang Donny.
Bagi PT CDN, yang jadi partner penyelenggaraan Honda DBL di Riau ini, dimundurkannya jadwal juga tak jadi masalah. Malah bagi mereka ini cukup menguntungkan, karena memiliki waktu ekstra untuk menyiapkan diri.
‘’Sudah empat tahun kami jadi partner Honda DBL, kami ingin di tahun kelima ini Honda DBL semakin meriah dan juga berdampak signifikan bagi kami,’’ terang Supervisor PT CDN, Haryanto Budhiman beberapa waktu lalu.
Mundurnya jadwal ini juga disambut baik oleh para peserta. Memang mereka sudah tak sabar menjalani Honda DBL ini, namun karena iven Riau Pos Honda HSBL Seri IX Pekanbaru baru saja usai, mereka punya waktu yang lebih untuk menyiapkan tim yang solid.
‘’Reaksi anak-anak ketika tahu iven ini dimundurkan sedikit kecewa. Namun sisi positifnya, kami bisa menyolidkan tim. Kendati jadi juara di Honda HSBL, masih banyak kelemahan dari tim ini. Iven ini jadi target yang dimenangi, tidak hanya bagi kami, tapi juga tim-tim lainnya,’’ ungkap Muhammad Mas’ud Kasim, pelatih SMA Cendana Pekanbaru kepada Riau Pos kemarin.
Setali tiga uang dengan Mas’ud, pelatih tim putri SMAN 1 Pekanbaru, Novri Aldi menyambut baik dimundurkannya jadwal.
Menurutnya tanggal 2-10 Maret ini adalah waktu yang tepat setelah Honda HSBL Seri IX Pekanbaru berakhir pada 4 Februari lalu.
‘’Honda DBL adalah target yang ingin kami menangi tahun ini. Kami justru bersyukur Honda DBL dimundurkan satu pekan. Kami harus bekerja keras untuk mematangkan tim, baik secara fisik, teknik maupun mental,’’ ungkap pelatih yang membawa SMAN 1 runner-up Honda HSBL Seri IX Pekanbaru.(ted/egp)