PS Kampar Bidik Tuan Rumah Lagi

Olahraga | Selasa, 12 November 2013 - 08:19 WIB

Laporan DENNI ANDRIAN, Pekanbaru denniandrian@riaupos.co

PS Kampar keluar sebagai juara Kompetisi Divisi III PSSI Zona Riau tahun ini. Selanjutnya, tim kebanggaan masyarakat Serambi Mekkah ini akan mewakili Riau di Zona Sumatera yang dijadwalkan digelar 16 November.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Namun, dimana zona Sumatera ini digelar belum ditetapkan Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI).

Untuk itu, PS Kampar bertekad menjadi tuan rumah zona Sumatera ini. Bahkan, PS Kampar telah melakukan persiapan.

“Usulan menjadi tuan rumah putaran nasional zona Sumatera telah kami sampaikan ke Bupati Kampar. Bahkan, surat pengajuan sebagai tuan rumah telah kami siapkan untuk dikirimkan ke PSSI Riau dan diteruskan ke BLAI,” ujar Ketua Umum PS Kampar, Zulkifli H ST MP, Senin (11/11).

Keinginan PS Kampar menjadi tuan rumah zona Sumatera ini tak terlepas dari kesuksesan mereka menggelar penyisihan Grup dan putaran final Zona Riau Oktober lalu.

“Kami juga ingin masyarakat Kampar bisa mendukung langsung tim kesayangannya bertanding,” ujar pria yang juga menjabat sebagai Ketua Harian PSSI dan KONI Kampar ini.

Selain membidik tuan rumah, PS Kampar juga telah mempersiapkan diri secara tim. Zulfikri dkk akan dikumpulkan Selasa (12/11) hari ini.

“Target kami adalah bagaimana tim asal Kampar kembali berkiprah di sepakbola nasional,” ujarnya.

Bina Bakat FC Seleksi

Sementara itu, Bina Bakat FC yang juga lolos ke zona Sumatera mulai menggelar seleksi pemain di Lapangan Bina Bakat Perumahan Damai Langgeng Panam, Selasa (12/11) mulai pukul 16.00 WIB.

“Kami mencari kiper, stoper, gelandang dan striker,” ujar Ketua Umum Bina Bakat FC, Anton Yahya.(aga)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook