Riau Rebut Medali Perdana di Peparpenas VI

Olahraga | Jumat, 11 Oktober 2013 - 08:16 WIB

Laporan DENNI ANDRIAN, Pekanbaru denniandrian@riaupos.co

Kontingen Riau berhasil meraih medali perdana di Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) 2013 di Jakarta, Kamis (10/10). Medali tersebut merupakan medali perak dari cabang atletik.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Paralimpian yang menyumbangkan perak tersebut adalah Wahyuni yang turun di nomor lari 100 Meter tuna daksa (Celebral Palsy).

“Alhamdulillah, kita meraih medali perdana meski hanya perak,” ujar Wakil Ketua Kontingen Riau, Gunawan Agusrianto, Kamis (10/10).

Pria yang juga menjabat sebagai Kasi Pembinaan Olahraga Cacat Dispora Riau ini menambahkan Riau berpeluang kembali merebut medali, Jumat (11/10) hari ini karena tiga atlet masuk ke babak final di cabang olahraga atletik.

Ketiganya tampil di nomor lari 100 meter. Mereka adalah Yusro Fahmi (tuna netra putra), Evi Zelesty (tuna rungu putri) dan Aldino Waldi (tuna grahita putra).

“Harapan kita mereka tampil maksimal besok (hari ini, red) dan merebut medali,” harap Gunawan.

Selain atletik, tenis meja juga mulai bertanding kemarin. Atlet Riau yang tergabung di Grup B, Romi Apriansyah (tuna daksa putra) menelan sekali kalah saat lawan Jawa Tengah dan menang lawan Gorontalo.

Hari ini, Romi akan menghadapi atlet Sumatera Selatan. Gunawan menambahkan peluang meraih medali emas masih terbuka.

Pasalnya cabang olahraga yang menjadi andalan Riau yakni renang belum bertanding.(*3/aga)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook