PASI Pekanbaru Dikukuhkan

Olahraga | Jumat, 11 Oktober 2013 - 08:13 WIB

PEKANBARU (RP) - Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Pekanbaru masa bakti 2013-2017 yang dipimpin Drs M Yusuf MPd resmi dikukuhkan oleh Ketua Umum Pengprov PASI Riau, Dr Emrizal Pakis, SE MM, Kamis (10/10) di Gedung Pustaka Pekanbaru.

Turut hadir dalam pelantikan perwakilan dari KONI Kota Pekanbaru dan beberapa pengurus cabang olahraga di bawah naungan KONI Pekanbaru.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Emrizal Pakis dalam kata sambutannya berharap PASI Pekanbaru menjadi barometer prestasi atletik di Riau.

“Tak hanya atletik, saya berharap Pekanbaru ini memang menjadi pusat pembinaan atlet. Untuk itu PASI Pekanbaru diharapkan bisa memunculkan atlet yang berprestasi baik di tingkat provinsi, nasional maupun internasional,” ujar pria yang juga menjabat sebagai Asisten II Setdaprov Riau ini.

Emrizal juga berharap kepengurusan yang baru bisa bekerjasama antara pengurus sehingga roda organisasi bisa berjalan dengan baik.

“Saya tidak ingin saat pelantikan ramai, namun ke depannya makin berkurang. Saya dengar ada pengurus yang mewakili kecamatan dan tentu ini menjadi nilai tersendiri sehingga bisa mencari bibit atlet di setiap kecamatan,” harapnya.

Sementara Ketua Umum PASI Pekanbaru, M Yusuf mengatakan dalam waktu dekat pihaknya akan segera mengadakan rapat kepengurusan untuk menghadapi beberapa agenda ke depannya.

“Kami akan mempersiapkan agenda Porkot yang dilaksanakan bulan depan,” sebutnya.

Selain itu, Yusuf berharap PASI Pekanbaru ke depannya bisa membesarkan olahraga atletik dan meraih prestasi yang gemilang baik tingkat provinsi, nasional maupun internasional.

 “Ini telah kita buktikan dimana atlet Pekanbaru Hakma Lisauda berhasil meraih medali perak di ISG 2013 beberapa waktu lalu,” ujarnya.(*3/das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook