JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- Musim 2019–2020 ini, ada empat pelatih Premier League yang menangani bekas klubnya saat masih aktif jadi pemain. Mereka adalah Frank Lampard (Chelsea), Ole Gunnar Solskjaer (Manchester United), Eddie Howe (Bournemouth), dan Chris Wilder (Sheffield United).
Pada matchweek pembuka ini, dua alumnus klub yang sudah berganti tugasnya langsung bertemu. Malam ini (11/8) di Old Trafford, United akan menjamu Chelsea (siaran langsung Mola TV pukul 22.30 WIB).
Dalam pre match press conference kemarin (10/8), pelatih United Solskjaer mengatakan sudah siap bertemu Lampard yang musim ini naik level. Periode 2018–2019 lalu, Lampard menakhodai klub Championship Derby County dan nyaris mengantarkan promosi sebelum kalah di playoff oleh Aston Villa.
"Saya bergembira karena dia tidak bermain dan tentu dia tak akan mencetak gol lagi. Tak beda dari pelatih lain (yang bekas pemain, Red) karena kami tidak lagi berjibaku langsung," kata Solskjaer kepada Manchester Evening News.
Sebagai pelatih termuda di Premier League, Solskjaer sama sekali tak memandang kecil kepada Lampard. Apalagi, musim lalu Lampard pernah memberikan pelajaran kepada Setan Merah di ajang Piala Liga.
Saat masih ditangani Jose Mourinho, United sempat bermain seri 2-2 di waktu normal. Namun, kemudian United kalah dalam adu penalti dengan skor 7-8 oleh Lampard dan Derby di putaran ketiga Piala Liga.
Nah, jelang pertemuan ini, Solskjaer yang baru saja kehilangan Romelu Lukaku karena hijrah ke Inter Milan sudah menyiapkan opsi taktik yang lain. Pelatih 42 tahun tersebut menyematkan harapan di pundak Anthony Martial, Marcus Rashford, ataupun Mason Greenwood.
Musim lalu Lukaku menempati rangking kedua daftar urutan pemain terproduktif United dengan 15 gol untuk berbagai ajang. Paul Pogba menjadi yang paling ganas dengan kontribusi 16 gol.
"Tentu Rom (Lukaku) memiliki rekor yang bagus dan dia merupakan salah satu pemain nomor sembilan terbaik jika timmu bermain dengan targetman. Namun, saya kira, inilah momen pas buatnya pergi karena kami mendapatkan kesepakatan yang bagus juga dia bahagia (di klub barunya, Red)," ucap Solskjaer.
Manchester Evening News menulis dalam tujuh laga pramusim Lampard bersama Chelsea, Cesar Azpilicueta dkk hanya mengalami sekali kekalahan. Chelsea menunjukkan performa impresif saat menang 2-1 atas Barcelona (23/7).
Dalam analisisnya, Manchester Evening News menunjukkan Chelsea era Lampard ini membangun serangan dari belakang. Sama dengan era Maurizio Sarri, Lampard suka mengontrol laga dengan berlama-lama menguasai bola.
"Keuntungan yang dipunyai United adalah kecepatan para pemain depannya. Akselerasi serta serangan balik dari Martial, Rashford, dan (Daniel) James bisa mengacaukan lini belakang Chelsea," tulis Manchester Evening News.
Di sisi lain, Lampard dalam wawancara dengan Football London mengatakan motivasinya sangat besar pada musim perdananya bersama Chelsea. Selain kembali ke klub yang membesarkan namanya saat masih aktif bermain. Pelatih 41 tahun itu punya mimpi membalik prediksi soal posisi finis Chelsea di akhir musim 2019–2020 ini.
FourFourTwo, misalnya. Mereka memprediksi Lampard tak akan sanggup membawa Chelsea pada musim perdananya finis empat besar. "Semakin diremehkan maka aku semakin bersemangat," ucap Lampard.
Pelatih dengan persentase kemenangan 42,1 persen bersama Derby itu membawa spirit kemenangan tahun lalu di Piala Liga. Pada musim perdananya, Lampard bisa menghadirkan kemenangan di salah satu stadion legendaris seperti Old Trafford.
"Saya selalu menikmati ketika bermain di Old Trafford. Atmosfer yang luar biasa, stadion legendaris, dan tentu pertandingan yang alot," ujar Lampard. "Apa pun yang akan terjadi, saya sudah siap dengan tim saya," tambah Lampard.
Perkiraan Pemain
Manchester United (4-2-3-1): 1-De Gea (c); 29-Wan-Bissaka, 2-Lindelof, 5-Maguire, 23-Shaw; 6-Pogba, 31-Matic (c); 21-James, 14-Lingard, 10-Rashford; 9-Martial
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
Chelsea (4-2-3-1): 1-Arrizabalaga (g); 28-Azpilicueta (c), 15-Zouma, 27-Christensen, 33-Emerson; 5-Jorginho, 7-Kante; 11-Pedro, 19-Mount, 22-Pulisic; 9-Abraham
Pelatih: Frank Lampard
Wasit: Anthony Taylor
Stadion: Old Trafford, Manchester
Live/kickoff: Mola TV pukul 22.30 WIB
Sumber : Jawapos.com
Editor : Rinaldi