Juara Grup A, Rumbai FC ke Semifinal

Olahraga | Rabu, 11 April 2012 - 07:19 WIB

Laporan DENNI ANDRIAN, Pekanbaru  denniandrian@riaupos.co

Rumbai FC meraih hasil sempurna di babak penyisihan Grup A Kompetisi Divisi III Liga Indonesia Zona Riau yang dimainkan di Stadion Unri Panam. Rumbai FC tak terkalahkan dari empat pertandingan. '

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Di laga pemungkas, Selasa (10/4), Rumbai FC berhasil menang 3-2 atas PS Duri. Tambahan tiga poin ini membuat Rumbai FC lolos ke semifinal atau babak empat besar dengan predikat juara Grup A.

Tim asuhan Sipendri ini unggul produktifitas gol dari Persemai Dumai yang juga mengumpulkan nilai 10 dari empat pertandingan.

‘’Kami akan bermain sebaik mungkin di babak semifinal nanti karena kami menjadi satu-satunya wakil Pekanbaru di babak empat besar ini,’’ ujar manajer Rumbai FC, Aidil Amri ketika ditemui Riau Pos usai pertandingan kemarin.

Sementara itu, pelatih Sipendri saat ditemui mengatakan secara hasil dirinya mengaku puas karena timnya menang dan lolos dengan predikat juara grup. Tapi secara permainan Sipendri kecewa dengan anak asuhannya.

‘’Anak-anak bermain jelek. Ini harus diperbaiki saat semifinal nanti,’’ ujarnya. Ya, dalam laga kemarin, Riki Adrian dkk sempat leading 3-0 di babak pertama lewat gol Angga Gusrianto (dua gol) dan Redo Rinaldi.

Namun, permainan Rumbai FC berubah di babak kedua sehingga PS Duri mampu mencetak dua gol lewat kaki  Fahrizal di menit ke-49 dan M Ridwan di menit ke-87.

Dengan hasil ini maka di babak semifinal yang akan dimainkan di Stadion Unri Panam mulai pukul 14.00 WIB petang ini, Rumbai FC akan bertemu runner up Grup B, Kampar Utama FC. Di laga pemungkas kemarin, Kampar Utama secara mengejutkan dikalahkan Bina Bakat FC dengan skor 2-3.

Sementara partai semifinal kedua akan bertemu juara Grup B, Mandah FC dengan runner up Grup A, Persemai Dumai. ‘’Kami siap memenangkan laga besok (petang ini, red). Target kami adalah menjuarai Divisi III zona Riau musim ini,’’ ujar manajer Mandah FC, H Said Zulfikri.

Di hari terakhir babak penyisihan Grup A kemarin sebenarnya ada dua partai digelar. Tapi, tindakan tak sportif dilakukan PS Rakyat Riau dan PS Bachtiar Center. Kedua tim yang sudah dipastikan tak lolos ke semifinal ini tak datang ke lapangan pertandingan.

‘’Laga PS Rakyat Riau dan PS Bachtiar Center tak digelar karena kedua tim tak datang,’’ ujar pengawas pertandingan, Saiful kepada Riau Pos, kemarin.(ted)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook