Lagi, PSPS Tanpa Mundari

Olahraga | Rabu, 11 Januari 2012 - 08:34 WIB

Lagi, PSPS Tanpa Mundari
Mundari Karya (Foto: dok.riau pos)

Laporan EKA GUSMADI PUTRA dan DENNI ANDRIAN , Pekanbaru

Untuk kedua kalinya, PSPS latihan tanpa dipimpin pelatih kepala Mundari Karya musim ini. Ya, latihan Ambrizal dkk di Lapangan Baterai Q Kubang, Selasa (10/1) hanya dipimpin tiga asisten Mundari yakni Afrizal, Indra Surya dan Agusrianto. Mundari dikabarkan kembali ke Jakarta.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ironis memang karena PSPS sudah harus bertanding menghadapi Persija Jakarta di Stadion Sport Center Kuansing, Ahad (17/1). Namun, Afrizal mengaku tak hadirnya Mundari bukanlah masalah yang besar. ‘’Yang kami jalani juga program dari pelatih kepala,’’ ujar Afrizal.

“Kami tetap menjalani latihan rutin untuk memantapkan kondisi fisik dan menekankan strategi yang harus dimainkan menghadapi pertandingan selanjutnya agar poin penuh bisa diambil dalam partai tersebut,” tambahnya.

Mantan pelatih PS Siak ini menjelaskan sang pelatih kepala berangkat ke Jakarta, Senin (9/1) lalu.  “Pak Mundari harus berada di Jakarta untuk menyiapkan format kepengurusan organisasi pemain yang dipimpinnya. Besok (hari ini, red) juga pulang dan sudah bersama tim lagi,” ungkapnya.

Hal senada juga diungkapkan Mundari Karya saat dihubungi Riau Pos. Ia mengatakan  sedang menyelesaikan kepengurusan Asosiasi Pemain Sepakbola Nasional Indonesia (APSNI).

“Besok (hari ini, red), saya kembali ke Pekanbaru. Persiapan tim hingga kini terus berjalan untuk menghadapi Persija, dan kondisi tim sekarang juga masih bagus, belum ada kendala yang berarti,” sebutnya.(aga)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook