Ketua ABTI Apresiasi Atlet Sumbar yang Raih Prestasi di Porwil XI

Olahraga | Jumat, 10 November 2023 - 16:05 WIB

Ketua ABTI Apresiasi Atlet Sumbar yang Raih Prestasi di Porwil XI
Tim Bola Tangan Sumbar menyumbangkan medali emas di ajang Porwil XI Riau setelah di pertandingan terakhir grup mengalahkan Sumsel di GOR Universitas Islam Riau (UIR), Kamis (9/11/2023). (PORWIL XI UNTUK RIAU POS)

BAGIKAN



BACA JUGA


PEKANBARU (RIAU POS.CO) -- Ketua Pengprov Asosiasi Bola Tangan Indonesia (ABTI) Sumatera Barat (Sumbar) Suhatri Bur SE MM yang juga Bupati Padang Pariaman turut senang dan bangga dengan prestasi atlet-atlet Cabang Olahraga (Cabor) Bola Tangan dari Sumbar yang mengikuti Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera XI. Pasalnya, tim Bola Tangan Sumbar berhasil menyabet medali emas dan perunggu.

"Alhamdulillah, kita berhasil raih satu medali emas dan satu medali perunggu di pertandingan bola tangan Porwil XI ini. Saya bangga dengan prestasi atlet-atlet bola tangan Sumatera Barat. Selamat buat tim bola tangan Sumatera Barat yang sudah berjuang dari babak penyisihan hingga sampai ke babak final," kata Suhatri, Jumat (10/11/2023).


Suhatri menjelaskan atlet-atlet asuhannya itu memang sudah memberikan yang terbaik di pertandingan bola tangan Porwil ini. "Secara teknis kami cukup bagus, anak-anak bermain dengan baik dan pelatih kami juga sudah berpengalaman," pungkasnya.

Diketahui, pada pertandingan Porwil XI, kontingen Sumatera Barat meraih medali emas di tim putra, dan medali perunggu di tim putri. Sementara tuan rumah, Riau meraih medali emas tim putri dan lolos ke PON Aceh-Sumut 2024, sementara tim putra meraih medali perunggu.

Laporan: Dofi Iskandar (Pekanbaaru)
Editor: Rinaldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook