SEPAKBOLA

9 Tim Divisi Utama dan 10 Tim Divisi Satu Siap Bertarung

Olahraga | Selasa, 10 November 2015 - 00:27 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Sebanyak 9 tim Divisi Utama dan 10 tim Divisi Satu siap bertarung pada Kompetisi Asosiasi PSSI Kota Pekanbaru tahun 2015, yang akan dimulai pada 13 November 2015 mendatang.

Hasil technical meeting pada Senin (9/11/2015) sore, di Kantor Asosiasi PSSI Kota Pekanbaru, Jalan Serayu, Labuhbaru, 9 tim yang mengikuti Divisi Utama adalah Riau Pos Erdeka FC, Balaikota, Unri, UIR, Nabil FC, UIN, UIRA, Fekonsos, dan Unilak.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sementara 10 tim yang akan bertarung di Divisi Satu antara lain IPPAT, PTPN V, Tekno, Rajawali, Pelatcab, Rantau FC, PS Dispora Riau, SPN, Hukum UIR, dan Suma Putra. Semua pertandingan Divisi Utama dan Divisi Satu akan menggunakan sistem setengah kompetisi yang mempertemukan semua tim.

Di lapangan sepakbola Batrai P Panam, digunakan untuk pertandingan-pertandingan Divisi Utama. Sedanngkan lapangan sepakbola Batrai R Harapan Raya, untuk pertandingan-pertandingan Divisi Satu. Pertandingan pembukaan tanggal 13 November 2015 mendatang akan mempertemukan dua tim Divisi Utama yaitu Riau Pos Erdeka FC kontra Balaikota.

"Kompetisi Asosiasi PSSI Kota Pekanbaru merupakan kegiatan tahunaan, untuk mencari bibit-bibit berbakat pesepakbola yang ada di Kota Pekanbaru dan kegiatan ini mejadi ajang silatuhrahmi antara sesama tim-tim yang berada dalam naungan Asosiasi PSSI Kota Pekanbaru,"ujar Ketua Panitia,  Wan Anhar.

Laporan: Susanto

Editor: Fopin A Sinaga









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook