Laporan DENNI ANDRIAN, Pekanbaru denniandrian@riaupos.co
Jajaran pelatih PSPS menjadwalkan M Isnaini dkk mulai latihan, Jumat (12/7). Latihan ini sebagai persiapan menjelang dua laga menghadapi Sriwijaya FC pada 22 Juli dan Pelita Bandung Raya pada 27 Juli di Stadion Rumbai.
“Rencananya, Jumat (12/7) kami mulai latihan. Namun, saya mengimbau pemain tetap latihan sendiri dulu selama libur agar stamina tidak semakin menurun,” ungkap caretaker pelatih kepala PSPS Afrizal Tanjung, Selasa (9/7).
Meski telah menetapkan jadwal latihan, Afrizal belum bisa memastikan tempat latihan.
“Selama ini tempat latihan kami di lapangan Paskhas TNI AU setiap pagi. Rencananya, selama puasa kami latihan sore. Jadi, belum tau apakah kami diizinkan latihan sore di sana,” sebutnya.
Mantan pelatih PS Siak ini mengatakan saat ini keluarga besar PSPS tengah mengalami musibah dengan meninggalnya dua orang tua pemain PSPS.
“Kami dalam keadaan berduka. Saya baru dapat informasi, ibunda Daniel Junaidi meninggal dunia dan mertua Hasbullah juga dipanggil Allah SWT,” ucapnya.
“Kita berharap mereka berdua diberi ketabahan dalam menghadapi cobaan ini. Saya sebagai pelatih tetap akan memberikan dorongan motivasi agar mereka tidak larut dalam kesedihan sehingga tetap tegar dan bisa dimainkan saat lawan Sriwijaya FC,” ujarya.(*3/aga)