Panitia Kejurda Wushu Persiapkan Sasana

Olahraga | Jumat, 10 Mei 2013 - 06:38 WIB

PEKANBARU (RP) - Jelang Kejuaraan Daerah (Kejurda) Wushu Riau 2013 yang digelar pada 11-12 Mei, panitia bekerja keras mempersiapkan lapangan pertandingan.

Bertempat di Sasana Wushu Mandiri Swalayan Jalan Hang Tuah Ujung Pekanbaru, Kamis (9/5) panitia melakukan persiapan akhir lapangan untuk pertandingan sanda dan taolu.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Hadir cek lapangan tersebut, Wakil Ketua Umum Wushu Riau Dharmawan, Ketua Harian Firdaus Bahar, Bendahara Juhao dan segenap pengurus lainnya. Dharmawan pada kesempatan tersebut merasa optimis iven ini berjalan lancar dan aman.

‘’Semua sudah disiapkan. Sekarang tinggal pelaksanaan pertandingan,’’ tuturnya

Dari jadwal yang diperoleh Riau Pos, kegiatan Kejurda Wushu 2013 akan dimulai Jumat (10/5), diawali daftar ulang, timbang badan, technical meeting, refreshing juri dan uji coba pertandingan.

Selanjutnya pada Sabtu (11/5) upacara pembukaan pada pukul 08.00 WIB dan dilanjutkan dengan pertandingan. Ahad (12/5) dilakukan pertandingan penyisihan dan final.(ose)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook