DORTMUND (RIAUPOS.CO) - Kapten Borussia Dortmund, Marco Reus, punya pandangan tegas yang berbeda dengan Robert Lewandowski, Mario Goetz, dan Matt Hummel. Jika tiga pemain tersebut mau berseragam Bayern Muenchen, Reus tidak.
Tidak hanya itu, Reus menjelaskan bahwa meski pun nanti dia berada di ujung karir dan tak dipakai Dortmund lagi, jika pun ada tawaran dari Muenchen, dia akan tetap bilang "tidak".
Seperti yang sudah diketahui, Munchen dan Dortmund memiliki sejarah rivalitas yang panjang. Kedua tim itu selalu bersaing setiap tahun untuk meraih gelar juara Bundesliga.
Namun di tengah-tengah rivalitas yang sengit antara kedua tim, ada beberapa pemain yang memutuskan membelot dari Dortmund untuk pindah ke Allianz Arena. Sebut saja, antara lain yang masih dekat yakni Lewandowski, Gotze, dan Hummels.
Namun Reus menegaskan tidak akan pernah tergoda untuk mengikuti jejak ketiga temannya itu. "Saya bisa bilang bahwa mereka (Bayern, red) pernah menawar saya, sama seperti klub-klub yang lain," ujar Reus kepada Bild.
Reus menegaskan bahwa saat ini ia sangat mencintai Dortmund. Jadi mustahil baginya untuk pindah ke rival Die Borussen di sepanjang karirnya.
"Saya memiliki rasa hormat yang mendalam kepada Bayern Munchen, mengingat apa yang sudah klub itu lakukan selama berdekade-dekade lamanya," jelas gelandang menyerang yang sempat cedera lama tersebut.
"Namun saya hanya ingin bermain bagi BVB. Klub ini adalah satu-satunya klub yang mampu membuat hati saya tertambat," tambah Reus lagi.
Reus menyebut bahwa ia memiliki ambisi untuk menutup karirnya bersama Dortmund. Ia berjanji tidak akan pernah pindah ke Bayern Munchen seperti sejumlah rekan-rekannya tersebut.
"Ketika saya masih bermain di Gladbach, pada saat itu pilihannya sangat jelas: jika bertahan di Bundesliga, maka saya hanya akan pindah ke Dortmund. Jika tidak, saya akan bermain ke luar negeri. Tidak ada mereka (Bayern, red) dalam pilihan saya." ujarnya.
Reus sendiri merupakan didikan akademi Dortmund. Namun ia sempat mengungsi ke Monchengladbach selama 10 tahun sebelum kembali memperkuat Die Borussen di tahun 2012 silam.
Mengenai rekan-rekannya yang pergi Muenchen, kini Hummels dan Goetz sudah kembali ke Dortmund. Hanya Lewandowski yang masih bertahan di sana. Hummels adalah kapten Dormund sebelum pindah ke Muenchen. Namun kini ban kapten sudah diberikan kepada Reus.
Hummels sendiri sudah langsung mendapat kepercayaan menjadi pemai reguler di lini pertahanan Dortmund. Sedangkan Goetz sering duduk di bangku cadangan.
Reus, Goetz, Lewandowski, dan Hummels adalah generasi emas Dortmund yang sempat lolos ke final Liga Champions 2013 di Stadion Wembley, London. Dortmund kalah 1-2 ketika itu. Namun pemain-pemain Dortmund laris manis di bursa transfer. Keperkasaan Dortmund terlihat ketika menyingkirkan dua wakil Spanyol di perempatfinal dan semifinal.
Di semifinal, Dortmund mengalahkan Malaga 3-2 setelah bermain imbang 0-0 di kandang Malaga. Dahsyatnya lagi, di semifinal mereka memukul Madrid 4-1 di kandang. Keempat gol tersebut diborong Robert Lewandowski. Di kandang Madrid, mereka hanya kalah 0-2.
Di final, Reus merasakan betul kekecewaan akibat kalah dari rival abadinya, Muenchen. Dua gol lawan yang dicetak Arjen Robben dan Mario Manzukic hanya bisa dibalas satu gol lewat penalti Ilkay Gundogan.
Sumber: Bild/Bola/AFP/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun