Crutchlow Rajai GP Argentina

Olahraga | Selasa, 10 April 2018 - 11:53 WIB

Crutchlow Rajai GP Argentina
Cal Crutchlow. (INTERNET)

TERMAS DE RIO HONDO (RIAUPOS.CO)  - Grand Prix Argentina pada Senin (9/4), dimenangi Cal Crutchlow. Pengemudi motor LCR Honda tersebut meraih kemenangan ketiga sepanjang karier, sekaligus yang pertama di kejuaraan MotoGP tahun ini. Menemani Crutchlow untuk berdiri di podium, ada Johann Zarco (Yamaha Tech 3) sang runner-up dan Alex Rins (Suzuki) si peringkat ketiga.

Drama besar terjadi di Grand Prix Argentina tahun ini ketika tidak ada satu pembalap elit pun yang menembus podium. Ketika Marc Marquez bagai ‘orang gila’ dengan sekian insiden, Dani Pedrosa gagal finis, dan Andrea Dovizioso menyelesaikan lomba di urutan keenam, muncullah Crutchlow sebagai juara. Ia terakhir kali merasakan nikmat kemenangan seri di Austria pada 2016.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sebelum lomba dimulai, Marc Marquez secara ajaib bertingkah antik. Dia menempatkan motor tidak sesuai dengan aturan barisan. Akibatnya, start harus tertunda. Namun, insiden konyol tersebut tidak mengurangi ‘kebuasan’ pria berjuluk Baby Alien, yang lantas melesat ke urutan kedua.

Dani Pedrosa menjadi korban pertama keganasan lomba di Rio Hondo. Dia terpelanting setelah motornya hilang kendali pada tikungan 13 di lap awal. Hal ini terjadi akibat serbuan Johann Zarco yang hendak menyalipnya dari dalam.

Di deretan terdepan, Marc Marquez sempat memimpin lomba. Namun, hal ini tidak berlangsung lama. Meski unggul 2,3 detik dari Jack Miller, posisi Marquez diturunkan. Ia harus menjalani hukuman masuk pit karena tingkah antiknya sebelum lomba.(jpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook