SEPAKBOLA DUNIA

Pelatih Timnas Brasil Masuk Bursa Pengganti Zidane di Real Madrid

Olahraga | Sabtu, 09 Juni 2018 - 17:00 WIB

Pelatih Timnas Brasil Masuk Bursa Pengganti Zidane di Real Madrid
Adenor Leonardo Bacchi atau Tite. (GETTY IMAGES/ZIMBIO)

MADRID (RIAUPOS.CO) - Bursa calon pelatih Real Madrid saat ini juga memasukkan nama Pelatih Timnas Brasil, Adenor Leonardo Bacchi atau yang biasa dikenal dengan nama Tite.

Dilansir O Globo, Real mencoba memanfaatkan kesempatan usai mendengar Tite menunda bicara kontrak baru dengan Brasil hingga usai Piala Dunia 2018. Sebelumnya, PSSI-nya Brasil telah menawarkan perpanjangan kontrak kepada Tite hingga 2022 (Piala Dunia di Qatar).

Akan tetapi, pelatih berusia 57 tahun itu memilih tak ingin dahulu membahasnya. Hal itu langsung ditanggi Madrid yang sedang kesulitan mencari pengganti Zinedine Zidane.
Baca Juga :Mbappe Ramaikan Bursa Transfer Eropa Awal Tahun

Ditanyakan ke agen Tite, tak ada kata membenarkan, tetapi juga tidak membantah ada kontak dari Madrid. Kini, Tite pun bergabung dengan daftar panjang nama-nama yang dikaitkan dengan Santiago Bernabeu sejak kepergian Zidane pekan lalu.

Di samping Tite, ada nama Mauricio Pochettino, Jurgen Klopp, Joachim Low hingga Antonio Conte. (adk)

Sumber: JPNN

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook