KOMPETISI DIVISI I ASKOT PSSI

Suma Putra Tempel Ketat PTPN 5 dan Dispora Riau

Olahraga | Sabtu, 09 Januari 2016 - 00:18 WIB

Suma Putra Tempel Ketat PTPN 5 dan Dispora Riau

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Suma Putra berhasil memperoleh tiga poin tambahan setelah mengalahkan Hukum UIR dengan skor tipis 1-0, Kompetisi Divisi Satu Askot PSSI Pekanbaru, di lapangan sepakbola Baterai R, Jalan Imam Munandar, Jumat (8/1/2016) sore.

Berkat gol semata wayang dari Rizon Sihombing pada menit ke-32 mebuat Suma Putra berada di posisi ke-tiga dengan mengumpulkan 10 poin dari empat kali laga. Hanya beda selisih gol dari pemuncak dan peringkat dua klasemen sementara divisi satu yang masing-masing ditempati oleh PTPN 5 dan Dispora Riau.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Diawal-awal babak pertama pertandingan berjalan dengan tempo yang lambat, ke-dua tim mengandalkan penguasaan bola dan sekali-kali menusuk kepertahanan lawan. Usaha Suma Putra membuahkan hasil melalui kaki Rizon Sihombing pada menit ke-32 memanfaatkan kelengahan lawan tendangan kerasnya tidak mampu diamankan oleh penjaga gawang Hukum UIR.

Sementara Hukum UIR yang sudah ketinggalan 1-0 memanfaatkan sisa waktu babak pertama dengan melakukan serangan-serangan seporadis namum selalu gagal karena ketatnya pertahanan Suma Putra dan buruknya penyelesaian akhir penyerang-penyerang Hukum UIR. Hingga turun mininum skor masih bertahan 1-0.

Usai rehat Hukum UIR lansung mengambil alih permainan dengan pengusaan bola bermain dari kaki ke kaki, namum serangan-serangannya selalu dapat digagalkan dan dimentahkan oleh lini pertahanan Suma Putra yang tampil rapi dan lugas.

Sedangkan Suma Putra yang sudah unggul 1-0 hanya bermain bertahan dan sekali-kali memanfaatkan serangan-serangan balik, usaha ini selalu gagal membuahkan hasil. Pertandingan berjalan hingga waktu normal 2x40 menit skor tetap 1-0.

"Alhamdulillah, kami memperoleh tiga poin tambahan dengan hasil ini posisi kami naik ke peringkat tiga di bawah peringkat sementara I dan II dengan memiliki poin yang sama. Peluang untuk promosi ke divisi utama masih terbuka lebar," uajar pelatih Suma Putra, Dahmur.

Laporan: Susanto

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook