PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Untuk mempersiapkan tim menuju Porprov X Riau, Pelti Kota Pekanbaru mencari lawan uji tanding buat atlet. Sabtu (8/10/2022) pukul 08.30 WIB, Pelti Kota Pekanbaru menerima rombongan atlet Pelti Kota Batam Provinsi Kepri di lapangan Tenis Kompleks Nyamuk Jalan Sumatera, Pekanbaru.
Rombongan disambut Ketua Pelti Kota Pekanbaru H Boby Rachmat STP MSi dan pengurus lainnya. "Kami kedatangan tamu dari Pelti Kota Batam dalam rangka uji tanding. Mereka juga mempersiapkan tim untuk mengikuti Porprov Kepri pada November nanti," ujar Boby Rachmat, Sabtu (8/10/2022).
"Tentunya, kami menyambut baik ajang uji tanding ini sebagai persiapan tim untuk mengikuti Porprov X Riau di Kuansing. Untuk itu kita berharap kedua tim dapat menjadikan uji tanding ini sebagai modal dan bahan evaluasi untuk meraih hasil terbaik pada ajang Porprov nantinya," tambah pria yang menjabat Kadispora Riau ini.
Dalam uji tanding kali ini, Pelti Kota Pekanbaru menurunkan 8 atlet yang terdiri dari 4 putra dan 4 putri. Sedangkan Pelti Kota Batam memainkan 4 atlet putra dan tiga atlet putri. Sebelum try in lawan atlet Batam ini, Pelti Pekanbaru juga melakukannuji tanding lawan lawan atlet Pelti Kabupaten Kampar.
Boby pun berharap uji tanding ini dapat menambah jam bermain dan bertanding kepada para atlet sehingga menambah kepercayaan dan kekuatan untuk meraih hasil terbaik di Porprov nantinya.(das)
Laporan: Denni Adrian (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi