SEPAKBOLA REMAJA

Pekanbaru U-14 Juara Piala Gubernur Riau

Olahraga | Jumat, 08 Oktober 2021 - 02:05 WIB

Pekanbaru U-14 Juara Piala Gubernur Riau
Para pemain, pelatih, dan ofisial Pekanbaru U-14 foto bersama usai berhasil meraih Piala Gubernur Riau setelah di final menang telak 4-0 atas Siak di Stadion Rumbari, Kamis (7/10/2021). (DENI ANDRIAN/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pekanbaru mendominasi Kejuaraan Daerah (Kejurda) Sepakbola Piala Gubernur Riau tahun ini. Setelah merebut gelar juara di U-16 pekan lalu, Pekanbaru juga keluar sebagai juara di U-14, Kamis (7/10/2021).  

Di laga final yang digelar di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru menang telak 4-0 atas Siak. Dengan hasil ini maka Pekanbaru yang dilatih Hasan Basri berhak membawa pulang uang pembinaan sebesar Rp5 juta dipotong pajak, medali dan trofi.


Sedangkan Siak selaku runner-up mendapatkan uang pembinaan Rp3,5 juta dipotong pajak, medali dan trofi. Sementara Kampar yang berada di posisi tiga usai menang 3-0 atas Meranti menerima uang pembinaan Rp1,5 juta dipotong pajak dan medali.

Hadiah diserahkan langsung oleh Kadispora Riau H Boby Rachmat SSTP MSi didampingi Exco PSSI Riau H Nasril SPd MPd dan Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Riau Yul Akhyar.

''Selamat kepada pemenang. Yang belum berhasil tetap latihan agar bisa berprestasi ke depannya,'' ujar Kadispora Riau H Boby Rachmat usai menutup kejurda tersebut.

Laporan: Deni Andrian (Pekanbaru)
Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook