NPC Riau Utamakan Kebersamaan

Olahraga | Selasa, 08 Oktober 2013 - 09:49 WIB

PEKANBARU (RP) - National Paralympic Committe (NPC) Riau berhasil membawa kontingen Riau menembus tiga besar nasional di Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XV 2012. Prestasi ini tak terlepas dari kebersamaan pengurus, pelatih dan atlet NPC Riau.

Bahkan, saat pemberian bonus atlet dan pelatih berprestasi di Peparnas, NPC Riau sepakat juga memberikan bonus buat pengurus NPC serta atlet dan pelatih yang tak mendapatkan medali. “Inilah bentuk kebersamaan yang saya pupuk sejak saya menjabat jadi ketua NPC Riau,” ujar Ketua Umum NPC Riau, Jaya Kusuma, Senin (7/9).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Kami semua berkeluarga jadi kami merasakan keberhasilan atlet dan pelatih merupakan keberhasilan keluarga besar NPC. Pembagian bonus tersebut telah kami selesaikan secara bersama,” tambahnya.

Ketua Bidang Media dan Humas NPC Riau, Yaunusar Bakar menjelaskan saat ini pihaknya berupaya melakukan evaluasi.(das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook