Italia Selangkah Lagi

Olahraga | Minggu, 08 September 2013 - 07:31 WIB

Italia Selangkah Lagi
Kiper timnas Italia Gianluigi Buffon. Foto: forzaitalianfootball.com

PALERMO (RP) - Selain Belanda, Italia dan Jerman merupakan dua negara yang berpeluang merebut tiket lolos ke putaran final Piala Dunia 2014 pada Selasa pekan depan (10/9). Italia misalnya. Kemenangan 1-0 atas Bulgaria di Stadio Barbera Palermo kemarin membuat Gli Azzurri, sebutan Italia, hanya membutuhkan tiga angka lagi untuk tiket lolos otomatis mewakili Grup B.

Kans yang terbuka lebar mengingat Italia akan bermain home kontra Ceko di Juventus Stadium, Turin, Selasa nanti. Lawan Ceko sekaligus bermakna spesial bagi Gianluigi Buffon. Pasalnya, kiper Italia itu bakal mencatat caps ke-136. Itu merupakan caps terbanyak Azzurri yang kini disandang Fabio Cannavaro. "Saya harap saya bisa merayakannya (caps ke-136) bersama skuad karena saya hanya akan puas seandainya kami juga lolos ke Brazil," kata Buffon kepada Rai Sport.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

"Gigi (sapaan akrab Buffon) lebih pantas mendapat predikat pahlawan kemenangan kami karena dia melakukan setidaknya tiga penyelamatan hebat," sahut Alberto Gilardino, pencetak gol kemenangan atas Bulgaria, seperti dilansir Football Italia.

Di Grup C, Jerman bakal merebut tiket lolos otomatis seandainya menang di kandang Kep. Faroe Selasa nanti. Itu pun dengan catatan Swedia gagal menang di kandang Kazakhstan. "Kami harus tetap bekerja keras dalam laga berikutnya karena tidak ada pertandingan di kualifikasi yang mudah," kata der trainer Jerman Joachim Loew seusai kemenangan 3-0 atas Austria.

"Kami belum berpikir lolos karena yang paling penting adalah bagaimana tetap memuncaki klasemen dengan menjaga keunggulan poin dari rival," imbuh pelatih yang kini mencatat kemenangan ke-65 dari 96 laga bersama Jerman tersebut.

Di sisi lain, juara bertahan Spanyol dan Belgia juga berpeluang lolos jika menang pada satu laga berikutnya. Sayang, laga mereka berikutnya baru dihelat bulan depan (11/10). Sedangkan di grup lainnya, persaingan memburu juara grup masih ketat dan sepertinya bakal ditentukan sampai pertandingan terakhir kualifikasi (15/10). (dns/bas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook