Unilak dan Smanol Menyusul ke Semifinal

Olahraga | Sabtu, 07 Desember 2013 - 08:15 WIB

PEKANBARU (RP) - Dua sisa tiket ke babak semifinal cabang sepakbola Pekan Olahraga Kota (Porkot) Pekanbaru dipastikan diraih Unilak dan SMAN Olahraga (Smanol) Riau setelah keduanya meraih kemenangan di Lapangan Baterai R Tangkerang Pekanbaru, Jumat (6/12).

Unilak sukses mengalahkan Dipo Junior Putra dengan skor meyakinkan yakni 2-0. Dua gol Unilak diborong Toni Yudistira di menit ke-36 dan ke-55. Dengan hasil ini maka Unilak kokoh di puncak klasemen Grup E dengan nilai enam.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Di semifinal, Unilak akan bertemu Satria Zahra. “Alhamdulillah kami melaju ke semifinal dengan predikat juara grup,” ujar pelatih Unilak, Jufrinata kepada Riau Pos, Jumat (6/12). “Mudah-mudahan kami bisa ke final,” tambahnya.

Sementara itu, Smanol Riau lolos ke semifinal perlu kerja keras. Tim asuhan Yulnedi Tanjung ini sempat tertinggal 0-1 dari Balaikota lewat gol Andika Purnama di menit ke-8. Untung, Smanol berhasil menyamakan skor 1-1 lewat gol Robi di menit ke-17. Skor imbang 1-1 ini bertahan hingga jeda. Di babak kedua, Smanol menambah lima gol dan menang 6-1. Di semifinal, Smanol bertemu Chevron.

Laga semifinal digelar Ahad (8/12) pagi di Lapangan Baterai R Tangkerang Pekanbaru. “Semifinal Ahad (8/12) dan Senin digelar laga perebutan peringkat tiga. Selanjutnya baru digelar laga final,” ujar Ketua Panitia, Wan Anhar usai laga kemarin.(das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook