PSPS Boyong 19 Pemain ke Kalimantan

Olahraga | Kamis, 07 Juni 2012 - 06:53 WIB

Laporan EKA GUSMADI PUTRA, Pekanbaru ekagputra@riaupos.co

PSPS akan menjalani tur berat di Kalimantan Timur. Pasalnya, PSPS tak hanya menghadapi Mitra Kukar pada 9 Juni dan Persisam pada 14 Juni, tapi PSPS juga akan menjalani laga tunda menghadapi Persija Jakarta usai lawan tim asal Kaltim tersebut.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Jika pada laga tandang ke Papua, PSPS hanya membawa 14 pemain, di tur ke Kaltim ini, manajemen PSPS memutuskan memboyong 19 pemain. Rencananya, Ambrizal dkk meninggalkan Pekanbaru, Jumat (7/6) besok.  

 “Kami sudah siapkan pemain yang siap diturunkan,’’ ujar pelatih PSPS, Mundari Karya, Rabu (6/6).

Beberapa nama yang dipersiapkan adalah Zaenal Arif dan M Isnaini di lini depan, Ade Suhendra, April Hadi, Ko Jae Hyo, Patrice Nzekou, Agus Cima, Ambrizal, Joo Ki Hwan, Michael Jansen Orah serta kiper Fance Hariyanto dan Fauzal Mubaraq.

Selain pemain tersebut, beberapa pemain yang hingga kemarin belum gabung latihan yakni Ali Khadafi, Dedi Gusmawan dan Fajar Handika akan bergabung langsung di Jakarta untuk kemudian bertolak bersama ke Kutai.

“Bagaimanapun kami harus bisa memaksimalkan laga tandang ini untuk meraih poin. Mental serta kesiapan tim harus benar-benar bagus sebelum keberangkatan. Kekuatan kami sudah full untuk menghadapi pertandingan ini,” bebernya.(das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook