SEPAKBOLA

Menpora: Persiapan Piala Dunia U-20 Belum Pasti

Olahraga | Kamis, 07 Mei 2020 - 17:30 WIB

Menpora: Persiapan Piala Dunia U-20 Belum Pasti
INTERNET

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Menpora Zainudin Amali mengatakan sudah berkomunikasi dengan PSSI terkait persiapan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

“Kami sudah berkomunikasi dengan Ketum PSSI tentang persiapan Piala Dunia U-20 yang rencananya akan dilakukan tahun 2021 di Indonesia,” katanya, Rabu (6/5).


Namun dikatakan, karena Indonesia sedang fokus menghadapi pandemi Covid-19, sejauh ini perkembangan masih belum terlalu jauh atau pasti.

Sejatinya, rapat dengan PSSI harusnya berlangsung pada Selasa (5/5). Namun karena beberapa alasan, rapat yang krusial karena sudah setahun lagi pelaksanaan Piala Dunia U-20, ternyata batal digelar.

Lebih lanjut, Amali menuturkan, salah satu yang menjadi perhatian dalam komunikasi dirinya dengan Ketum PSSI M Iriawan ialah tentang kondisi pandemi Covid- 19 yang menghentikan seluruh kegiatan sepak bola di tanah air.

“Yang terhenti kan termasuk pelatnas untuk Timnas U-20 itu sendiri, yang memang sedang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20, tetapi karena Covid-19 ini, tidak jalan,” ungkapnya.

Untuk itu, dia meminta para pecinta sepak bola dan awak media bersabar karena pemerintah sudah sepakat dengan PSSI, untuk mengikuti kebijakan yang diambil oleh Satgas Covid-19 ini sebelum mengambil langkah lebih lanjut.

 

Sumber: Pojoksatu.id

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook