TENIS DUNIA

Antiklimaks si Ranking Pertama Dunia Carlos Alcaraz

Olahraga | Kamis, 06 Oktober 2022 - 20:28 WIB

Antiklimaks si Ranking Pertama Dunia Carlos Alcaraz
Carlos Alcaraz tak mampu melangkah lebih jauh di Astana Open. (COREY SIPKIN/AFP)

ASTANA (RIAUPOS.CO) – Petenis Spanyol Carlos Alcaraz sebenarnya sedang gagah-gagahnya saat datang ke ajang Astana Open pekan ini.

Di turnamen berlevel ATP 500 itu, petenis 19 tahun asal Spanyol tersebut untuk kali pertama datang ke sebuah kejuaraan dengan status ranking pertama dunia.


Namun, hasil pertandingan ternyata tidak berpihak kepadanya. Dalam laga perdana yang dijalani di turnamen itu, Rabu (5/10/2022), dia langsung tumbang di tangan petenis Belgia David Goffin. Mantan ranking ke-7 dunia itu menaklukkan Alcaraz dua set langsung 5-7, 3-6.

’’David (Goffin) bermain dengan sangat-sangat baik,’’ ucap Alcaraz seusai laga dilansir Associated Press.

’’Kembali ke turnamen tidak pernah mudah. Kekalahan ini sangat berat untukku. Juga untuk kepercayaan diriku,’’ tambah juara grand slam Amerika Serikat (AS) Terbuka 2022 tersebut.

Alcaraz menyandang ranking pertama dunia seusai menjadi kampiun AS Terbuka bulan lalu (11/9). Dia merebut mahkota tersebut dari Daniil Medvedev.

Petenis yang sudah mengumpulkan enam gelar sepanjang karier itu sebenarnya sempat bangkit di set pertama. Dari awalnya tertinggal 2-5 hingga mampu menyamakan kedudukan menjadi 5-5. Namun, setelah itu Goffin kembali tampil solid untuk mengeksekusi sekali break point yang dia dapat.

Bagi Goffin, kemenangan tersebut adalah simbol dirinya telah kembali fit setelah sempat mengalami cedera pada awal musim ini. Hasil laga itu juga membuat Goffin untuk kali pertama mampu menumbangkan ranking pertama dunia.

’’Melawan ranking pertama dunia di panggung besar, di hadapan banyak penonton tidak pernah mudah. Tidak ada pilihan lain. Kamu harus mengeluarkan kemampuan terbaik. Itu yang aku lakukan kali ini,’’ ucap petenis 31 tahun tersebut.

Hasil buruk yang diraih Alcaraz itu tidak menular ke para petenis unggulan lain. Medvedev yang menjadi unggulan kedua dan Stefanos Tsitsipas unggulan ketiga masih sama-sama mampu melaju ke babak kedua.

Novak Djokovic yang menjadi unggulan keempat di turnamen tersebut juga masih lanjut ke babak kedua setelah kemarin menang mudah 6-1, 6-1 atas Cristian Garin dari Cile.

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook