TOKYO (RIAUPOS.CO) - Pratama Arhan mendapat menit bermain saat timnya Tokyo Verdy menjamu Shimizu S-Pulse di Ajinomoto Stadium, Minggu 6 Agustus 2023, dalam lanjutan J2 League musim 2023. Sayangnya, kehadrian Pratama Arhan di lapangan tidak cukup untuk membantu Tokyo Verdy terhindar dari kekalahan 0-1.
Pelatih Tokyo Verdy, Hiroshe Jofuku memang jarang memainkan Pratama Arhan sejak bergabung dari PSIS Semarang, Maret 2022 lalu. Tapi kali ini bek kiri Timnas Indonesia itu masuk skuad Tokyo Verdy untuk menghadapia Shimizu S-Pulse.
Meski demikian, Pratama Arhan bukan starter. Ia duduk di bangku cadangan dan baru mendapatkan kesempatan bermain pada menit ke-80. Sayangnya penampilan perdana Pratama Arhan di J2 League musim 2023 ini gagal berakhir manis karena Tokyo Verdy kalah tipis 0-1 dari Shimizu S-Pulse.
Gol semata wayang pada laga tersebut dicetak oleh Yuito di babak pertama. Kala itu Arhan masih duduk di bangku cadangan. Akibat kekalahan ini, Tokyo Verdy terpaksa harus turun ke posisi empat klasemen sementara. Sedangkan Shimizu S-Pulse mampu naik ke peringkat ketiga J2 League.
Pratama Arhan sejauh ini memang masih kesulitan menjadi pemain reguler Tokyo Verdy. Sebelumnya, Arhan hanya dimainkan di pentas Emperors Cup 2023, yang notabenenya adalah piala domestik Jepang.
Arhan bermain dua kali di ajang tersebut sebagai starter. Di laga pertama kontra Thespakusatsu Gunma, dia berkontribusi dengan menciptakan assist lewat lemparan mautnya. Sayangnya, Arhan gagal membantu timnya menang kontra FC Tokyo. Dia digantikan pada babak perpanjangan waktu sebelum Tokyo Verdy kalah lewat adu penalti.
Sumber: Pojoksatu.id
Editor: Edwar Yaman