PEKANBARU (RP) - National Paralympic Committee (NPC) Riau mewakilkan enam paralympian (sebutan untuk atlet penyandang cacat) untuk tampil membawa nama Indonesia di ASEAN Paralympic Games di Myanmar, Januari 2014.
Keenam paralympian tersebut adalah Maelani (renang), Jaelani (renang), Suci (renang), Nur Asnidar (renang), Angriawan (angkat berat) dan Martin Losu (atletik). Dari enam atlet tersebut hanya Martin dan Nur Asnidar yang meraih perak di Peparnas 2012.
“Kami berharap mereka mampu merebut medali emas nantinya. Kans kita besar di cabang renang,” ujar Ketua Umum NPC Riau, Jaya Kusuma kepada Riau Pos, Senin (5/8).
Lebih lanjut, Jaya mengatakan sebenarnya, Riau berpeluang mewakilkan lebih dari enam atlet.
Tapi karena boling, bulutangkis dan tenis lapangan kursi batal dipertandingkan makanya hanya enam atlet yang dipanggil ke Pelatnas.(das)