BULUTANGKIS

Hylo Open, Gregoria ke Semifinal setelah Kalahkan Wakil India dalam Waktu 33 Menit

Olahraga | Sabtu, 05 November 2022 - 07:40 WIB

Hylo Open, Gregoria ke Semifinal setelah Kalahkan Wakil India dalam Waktu 33 Menit
Pemain tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung (PP PBSI)

SAABRUCKEN (RIAUPOS.CO) - Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung menjejakkan langkahnya ke semifinal Hylo Open 2022 setelah menundukkan wakil India Malvika Bansod dalam waktu 33 menit pada perempat final turnamen Super 300 itu di Saarlandhalle, Saarbrücken, Jerman, Jumat (4/11/2022).

Gregoria menang dengan skor 21-17, 21-10. Itu menjadi capaian semifinal kedua bagi Gregoria pada tahun ini setelah Malaysia Masters 2022 Juli lalu ketika langkah tunggal putri peringkat ke-21 dunia tersebut dijegal oleh jagoan Korea Selatan An Se Young.


Gregoria memulai laga dengan cukup kerepotan karena lawannya dari India selalu bisa mengejar dan mengimbangi perolehan angka wakil Indonesia tersebut. Setelah beberapa kali kedudukan imbang, Gregoria baru bisa melesat menjauhkan jarak pada pengujung gim dengan meraup empat poin beruntun untuk menutup gim pertama 21-17.

Mantan juara dunia junior itu lebih bisa bermain lepas pada gim kedua dan membuat permainan Bansod sulit berkembang. Setelah unggul 11-6 pada masa interval, Gregoria makin nyaman untuk mengumpulkan angka dan menuntaskan pertandingan dengan 21-10.

Pada semifinal, Gregoria akan menantang wakil Cina, Yue, yang sebelumnya mengalahkan tunggal putri Denmark Line Hojmark Kjaersfeldt.

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook