9 Kontingen Peparnas Sudah Tiba

Olahraga | Jumat, 05 Oktober 2012 - 08:34 WIB

PEKANBARU (RP) - Kontingen peserta Peparnas dari berbagai Provinsi  mulai berdatangan ke Pekanbaru, Kamis (4/10).

Tercatat sekitar 513 atlet dan pelatih dari sembilan kontingen datang secara bergelombang di Bandara SSK II, Pekanbaru. Total atlet pada Peparnas nanti menurut data berjumlah sekitar 1.415.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Menurut Ketua I Panitia Besar (PB) Peparnas, Rustam Effendi, dengan sudah mulai berdatangannya kontingen peserta tersebut, maka selaku tuan rumah, Riau mulai mempersiapkan diri dengan mengantar kontingen sesuai tempat penginapan masing-masing.

“Memang rencana awal, hari ini (kemarin, red) hadir 513 atlet dan pelatih dari beberapa provinsi. Mereka langsung ditempatkan di penginapan yang disediakan sesuai Cabang Olahraga (Cabor) masing-masing di berbagai hotel di Pekanbaru,” ujarnya menjawab Riau Pos, Kamis (4/10).

Kontingan yang tiba di Bandara SSK II kemarin diawali oleh kontingen Kalimantan Tengah dan disusul Jawa Timur, Sulawesi Utara, Maluku dan NTT. Selanjutnya, petang kemarin, kembali hadir kontingen Bengkulu, Bali, Papua dan Papua Barat dengan rombongan lebih sedikit.

Sementara sisanya, sekitar 1.100 atlet lagi, kata Rustam diperkirakan  hadir, Jumat (5/10) hari ini. “Jika tidak ada penundaan, besok (hari ini, red), semua kontingen sudah di Pekanbaru. Jumlah tersebut di luar kontingen Riau dan ofisial yang melekat di tim daerah masing-masing,” ungkapnya.

Selain itu, Rustam berharap, seluruh pihak dapat mendukung pelaksanaan iven olahraga yang sepaket dengan PON tersebut, mulai dari kedatangan, hingga berakhirnya pelaksanaan nanti.

Peparnas Riau digelar 7-13 Oktober di Pekanbaru dengan mempertandingkan 11 Cabor.(das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook