Pegolf PPLM Juara di Jakarta

Olahraga | Rabu, 04 Desember 2013 - 08:31 WIB

PEKANBARU(RP) - Zaki Auliyan, atlet golf binaan Pusat Pendidikan dan Latihan Mahasiswa (PPLM) Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Riau keluar sebagai juara pada Kejuraan Golf Telkomsel Final Series yang berlangsung pada 1 Desember lalu di Lapangan Golf Royal, Halim 3 Jakarta.

Zaki Auliyan meraih skor 69 atau tiga di bawah par. Sedangkan posisi kedua ditempati atlet golf Jawa Barat, Ujang Zarem. Kejuaraan ini diikuti 5 Wilayah Regional di Indonesia.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sementara Zaki mewakili Regional Sumatera setelah dirinya berhasil menang dalam Kejuaraan Golf Telkom Series di Lapangan Golf Royal Medan, Sumatera Utara, pada  Oktober 2013 lalu.

“Hasil ini cukup membanggakan Riau. Atlet golf kita mampu bersaing dengan atlet dari daerah lain dan keluar sebagai juara,” ungkap Kadispora Riau, Edi Satria, Selasa (3/12) kepada Riau Pos.

Dikatakannya, hasil ini patut diberikan apresiasi, dan tentunya diharapkan diikuti atlet golf lainnya.

“Prestasi ini harus dipertahankan, bahkan ditingkatkan karena sebenarnya Riau juga memilik atlet yang mampu berbicara di tingkat nasional,” tambahnya.(*3/das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook