SEPAKBOLA DUNIA

Hajar Montpellier 3-0 di Parc des Princes, PSG Kuasai Puncak Klasemen Ligue 1

Olahraga | Sabtu, 04 November 2023 - 20:30 WIB

Hajar Montpellier 3-0 di Parc des Princes, PSG Kuasai Puncak Klasemen Ligue 1
Kylian Mbappe mencoba mengontrol bola pada pertandingan PSG melawan Montpellier pada Sabtu (4/11/2023) dini hari WIB. (REUTERS/CLAUDIA GRECO)

PARIS (RIAUPOS.CO) – Paris Saint-Germain kembali meraih kemenangan di liga domestik dan mengambil posisi teratas Ligue 1. Itu tercipta setelah meraih kemenangan kandang 3-0 atas Montpellier, Sabtu (4/11/2023) dini hari WIB.

Tuan rumah memimpin pada menit ke-10 melalui Lee Kang-in, yang melepaskan tembakan ke sudut atas menyusul umpan silang mendatar dari Achraf Hakimi agar pemain Korea Selatan itu mampu mencetak gol, hasilnya menjadi keunggulan untuk PSG menjadi 1-0.


Tim tamu berusaha menyamakan kedudukan, namun pemain prospektif PSG berusia 17 tahun, Zaire-Emery, malah mencetak gol setelah operan tumit Ousmane Dembele pada menit ke-58.

Hakimi sekali lagi menjadi penentu keunggulan PSG lewat assist-nya delapan menit kemudian. Pemain asal Maroko itu memberikan umpan matang kepada pemain pengganti Vitinha untuk menambah keunggulan PSG atas Montpellier.

PSG asuhan Luis Enrique kembali mencetak gol di waktu tambahan, tetapi upaya itu dianulir karena off-side.

"Saya harus mengatakan bahwa saya sangat menyukai Montpellier. Itu sangat menantang. Awal pertandingan cukup sulit bagi kami," kata pelatih PSG itu.

"Kami mencetak gol dari peluang pertama kami dan itu membuat kami tenang, tapi saya sangat senang dengan babak kedua, yang adalah setengah dari total dominasi dan kami berhasil memenangkan pertandingan. Kami mencetak tiga gol tanpa kebobolan. Ini malam yang sempurna," imbuhnya dilansir dari situs resmi PSG.

Ousmane Dembele juga memberikan komentar tentang kemenangan tuan rumah atas tim tamu dan menambah kepercayaan diri mereka di Liga Champions.

"Sungguh perasaan yang luar biasa. Kami sudah saling kenal sekitar tiga atau empat bulan, berlatih bersama. Kami menerima banyak instruksi dan latihan taktis dari pelatih, dan kami mencoba menerapkannya dalam pertandingan," ujar Ousmane.

"Ini penting. Selain itu, kami ingin menjadi yang teratas di liga sebelum tim lain bermain. Kami mendapatkan kepercayaan diri yang tinggi di depan pendukung tuan rumah. Kami menang 3-0, dan kami mempersiapkan diri dengan baik untuk Liga Champions," pungkasnya.

Baca Juga : Milan Bidik Mukiele

PSG memimpin klasemen dengan 24 poin, unggul dua poin atas Nice yang akan menjamu Stade Rennes pada Ahad (5/11/2023). Sementara Montpellier berada di urutan ke-11 dengan 11 poin.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook