Peparnas Telan Anggaran Rp50 Miliar

Olahraga | Kamis, 04 Oktober 2012 - 08:26 WIB

PEKANBARU (RP) - Pelaksanaan Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) XIV Riau menelan anggaran sekitar Rp50 Miliar. Kegiatan yang dilaksanakan 7-13 Oktober tersebut melibatkan sekitar 2.000 orang di Pekanbaru.

Anggaran tersebut berasal dari APBD Riau. Sementara bantuan APBN dari dana Kemenpora kurang dari Rp5 miliar.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Menurut Ketua Panitia Besar (PB) Peparnas Riau, Emrizal Pakis, dana tersebut diharapkan dapat mewujudkan sukses penyelenggaraan.

“Kita berharap Peparnas dapat berlangsung semaksimal mungkin. Dan memang dipersiapkan anggaran sekitar Rp50 miliar. Semoga bisa berjalan sukses seperti PON,” ujarnya.

Penggunaan anggaran tersebut, lanjutnya dimanfaatkan untuk seluruh bidang kepanitiaan. Dan dengan adanya anggaran optimalisasi tersebut, maka Emrizal optimis dengan waktu yang sudah semakin dekat ini dapat berjalan maksimal.

“Persiapan terus berjalan. Dan semua yang diperlukan sudah dalam progres. H-3 dan H+2 merupakan tanggungan kita dalam pelaksanaan kepada kontingen yang akan hadir,” lanjutnya.

Anggaran tersebut dimanfaatkan untuk persiapan pelaksanaan. Mulai dari pembenahan venue pertandingan, transportasi, akomodasi, konsumsi, dan panitia serta perangkat pertandingan yang terlibat selama Peparnas.(egp)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook