Sepakbola PWI Riau Kalahkan PGN

Olahraga | Rabu, 04 September 2013 - 07:39 WIB

PEKANBARU (RP) - Tren positif diraih tim sepakbola PWI Riau jelang tampil di Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) 2013 di Banjarmasin, 14-22 September mendatang.

Tim asuhan Drs Abrar ini berhasil menang dalam laga uji coba lawan PGN (Perusahaan Gas Negara) di Stadion Rumbai, Selasa (3/6).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

PWI Riau menang dengan skor 2-0 lewat gol penalti Guntur di babak pertama dan sundulan Raja Isyam Azwar di babak kedua.

Sebelumnya, dalam dua kali uji coba yang dijalani, PWI Riau menelan kekalahan saat bertemu PS Dosen Karyawan UIR dan PS Korem.

“Sebenarnya, bukan kalah dan menang menjadi patokan kami di laga uji coba ini. Saya hanya mencoba mencari komposisi yang pas buat tim ini. Dari tiga kali uji coba, saya sudah mendapatkan kerangka tim inti dan ini akan dilatih lagi,” ujar pelatih tim sepakbola PWI Riau, Drs Abrar usai pertandingan.  

Sementara itu, sekretaris kontingen Porwanas Riau, Hary B Koriun menyambut antusias hasil ini. “Secara hasil memang menggenbirakan, tapi kami tetap melakukan latihan bersama lagi. Mungkin dalam waktu yang tersisa kami akan melakukan uji coba lagi,” ujarnya.

Sedangkan manajer PGN Pekanbaru, Wendi mengatakan uji coba ini dijadikan ajang silaturahmi dengan wartawan Riau yang tergabung dalam PWI Riau. “Wartawan mitra kerja kami jadi uji coba ini akan lebih mendekatkan kami dengan mereka,” ujarnya.(das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook