BAKU (RIAUPOS.CO) - Denmark belum berhenti meledak. Tim Dinamit berhasil meledakkan Republik Ceko 2-1 dalam pertandingan perempatfinal Piala Eropa 2020 (2021) di Stadion Olimpiade, Baku, Azerbaijan, Ahad (4/7/2021) dini hari WIB.
Keberhasilan ini membuat Simon Kjaer dkk akan menghadapi pemenang antara Inggris vs Ukraina yang ketika berita ini ditulis pertandingan belum berlangsung.
Denmark sukses memimpin 2-0 di babak pertama lewat Thomas Delaney dan Kasper Dolberg. Delaney mencetak gol di menit kelima lewat sundulan kepala memanfaatkan umpan sepak pojok dari Jens Stryger Larsen.
Tiga menit jelang babak pertama usai, Kasper Dolberg menggandakan keunggulan setelah memaksimalkan umpan brilian Joakim Maehle.
Di babak pertama, Denmark berhasil tampil dominan dan punya sejumlah peluang untuk mencetak lebih banyak gol.
Setelah tertinggal dua gol di babak pertama, Ceko melakukan dua pergantian dengan menurunkan Jakub Jankto dan Michael Krmencik.
Pergantian ini membuat Ceko seolah lebih bertenaga. Kasper Schmeichel dipaksa melakukan dua penyelamatan penting di awal babak kedua atas tembakan dari Krmencik dan Antonin Barak.
Namun di menit ke-49, Ceko sukses memperkecil kedudukan lewat Patrik Schick. Umpan ilang Vladimir Coufal berhasil diteruskan dengan tembakan terarah Schick yang tidak bisa dijangkau oleh Schmeichel.
Setelah mencetak gol balasan, Ceko makin semangat mengurung pertahanan Denmark.
Tak mau trus tertekan, Denmark juga memilih melakukan pergantian pemain dengan menurunkan Yussuf Poulsen dan Christian Noergaard untuk menggantikan Dolberg dan Mikkel Damsgaard. Pergantian ini terbilang efektif karena Denmark bisa kembali merepotkan pertahan Ceko dan tak melulu berada dalam tekanan.
Poulsen mendapatkan kesempatan untuk memperbesar keunggulan di menit ke-69 tetapi tendangannya masih lemah sehingga mudah ditangkap Tomas Vaclik.
Vaclik lagi-lagi jadi sosok yang tetap membuka harapan Ceko lewat dua penyelamatan penting. Vaclik menggagalkan tembakan Poulsen dan Maehle di menit ke-78 dan 82.
Namun Ceko tak bisa mencetak gol tambahan di sisa waktu yang ada. Denmark lolos ke semifinal dengan kemenangan 2-1.
SUSUNAN PEMAIN
Republik Ceko (4-2-3-1): Tomas Vaclik; Vladimir Coufal, Ondrej Celustka (Jakub Brabec 65), Tomas Kalas, Jan Boril; Tomas Holes (Jakub Jankto 46), Tomas Soucek; Lukas Masopust (Michael Krmencik 46), Antonin Barak, Petr Sevcik (Vladimir Darida 80); Patrik Schick (Matej Vydra 80)
Denmark (3-4-3): Kasper Schmeichel; Andreas Christensen (Joachim Andersen 81), Simon Kjaer, Jannik Vestergaard; Jens Stryger Larsen (Daniel Wass 71), Pierre-Emile Hoejbjerg, Thomas Delaney (Mathias Jensen 82), Joakim Maehle; Martin Braithwaite, Kasper Dolberg (Yussuf Poulsen 60), Mikkel Damsgaard (Christian Noergaard 60)
Sumber: UEFA/News/Soccerway
Editor: Hary B Koriun