Madrid Tetap Waspada

Olahraga | Sabtu, 04 Februari 2012 - 06:23 WIB

Laporan JPNN, Madrid

TIDAK ada yang meragukan Real Madrid sebagai tim nomor satu di ibu kota Spanyol. Atletico Madrid saja dibuat tak berdaya, apalagi tim minor seperti Getafe. Asalkan tampil normal, Real seharusnya tidak kesulitan mengalahkan Getafe di Coliseum Alfonso Perez dini hari nanti (siaran langsung TV One pukul 02.00 WIB).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Catatan kedua tim menyebutkan, Real selalu menang atas Getafe dalam enam derby terakhir. “Kami tetap waspada karena Getafe bisa tampil mengejutkan di depan publiknya sendiri. Gawang mereka sulit dibobol,” warning asisten pelatih Real, Aitor Karanka di situs resmi klub.

Sepanjang musim ini, pertahanan Getafe memang lumayan solid kala bermain di Coliseum. Los Azulones (sebutan Getafe) hanya kebobolan enam gol dari sembilan laga. Barcelona bahkan dibuat frustrasi sebelum akhirnya menyerah 0-1 pada 26 November 2011. Namun, pertahanan Getafe bakal rapuh seiring skors yang menimpa Alberto Lopo dan cederanya Rafa Lopez. Tidak hanya itu, dengan raihan sembilan gol dalam tiga laga terakhir, daya gedor Los Merengues (sebutan Real) cukup ampuh untuk meruntuhkan tembok tebal Coliseum sekaligus menghentikan catatan tidak terkalahkan tuan rumah dalam enam laga terakhirnya.

Iker Casillas dkk juga termotivasi terus meraih kemenangan untuk menjaga margin tujuh angka (52-45) dari rival abadinya, Barcelona. Dini hari nanti, Barca (sebutan Barcelona) diprediksi bakal meraih angka penuh di kandang sendiri menjamu Real Sociedad.

Lawatan Real tidak akan disertai Marcelo yang out karena hamstring. Ricardo Carvalho, Sami Khedira, dan Hamit Altintop dikabarkan juga tidak akan dibawa karena kendala kebugaran. Tapi, kabar positif datang dari Angel di Maria yang kembali berlatih setelah absen tiga pekan terakhir karena hamstring. Hanya, seiring kondisinya masih belum seratus persen, winger Argentina tersebut mungkin akan memulai laga dari bench di Coliseum. (ham/ted)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook