KUALIFIKASI PIALA ASIA U-17

Penentuan Lawan Malaysia,  Bima Pelajari Video

Olahraga | Minggu, 09 Oktober 2022 - 09:09 WIB

Penentuan Lawan Malaysia,  Bima Pelajari Video
Arkhan Kaka (kiri), akan menjadi andalan Timnas Indonesia saat menghadapi Malaysia dalam pertandingan terakhir Kualifikasi Piala Asia 2023 U-17 Grup B di Stadion Pakansari, Bogor, Ahad (9/10/2022). (JPG)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Indonesia sangat mewaspadai Malaysia dalam partai terakhir Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 yang akan dipentaskan di Stadion Pakansari, Bogor, Ahad (9/10/2022). Pertandingan ini akan menentukan siapa yang berhak menjadi juara grup dan lolos ke putaran final.

Pelatih Indonesia, Bima Sakti, mengaku sudah lama mengumpulkan video permainan Malaysia dan memahami kekuatan sang lawan.  Seusai kemenangan lawan Palestina, Bima Sakti mengakui bahwa timnya sudah memantau permainan Harimau Malaya. Data-data sang lawan sudah dikumpulkan, bahkan bukan hanya data pertandingan dari Kualifikasi Piala Asia U-17 saja.


“Lawan Malaysia, video sudah kami ambil [tentang permainan mereka]. Bukan hanya Kualifikasi saja, dari AFF kami sudah lihat bagaimana mainnya, pemain-pemain mana yang harus diantisipasi,” ujar Bima. “Saya pikir mereka merata (kemampuannya, red), ada beberapa pemain yang menonjol. Saya pikir kami harus lebih siap,” kata Bima lagi.

Timnas Indonesia U-17 saat ini ada di puncak klasemen Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Arkhan Kaka dan kawan-kawan mengumpulkan sembilan poin dari tiga laga yang dijalani. Indonesia U-17 unggul dua angka atas Malaysia yang ada di posisi kedua. Hal itu membuat Indonesia bisa mengunci status juara grup hanya dengan hasil imbang.


Malaysia sendiri mencatat dua kemenangan dan satu hasil imbang. Mereka bisa menaklukkan Palestina dengan skor 4-0 dan menang atas Uni Emirat Arab dengan kedudukan 3-2. Namun mereka tergelincir justru ketika berduel lawan Guam yang di atas kertas dianggap sebagai tim terlemah. Malaysia hanya bisa bermain imbang 1-1 lawan Guam.

Kemenangan akan membuat Timnas Indonesia U-17 bakal jadi pemuncak klasemen Grup B dengan nilai sempurna, 12 dari empat laga yang telah dilewati. Status juara grup bakal langsung menggaransi satu tempat di putaran final Piala Asia U-17 untuk Indonesia.

Namun, dengan keunggulan dua poin atas Malaysia saat ini, hasil imbang juga akan membuat Indonesia tetap puncak klasemen. Bila duel Indonesia vs Malaysia imbang, Indonesia akan mengoleksi 10 poin, diikuti Malaysia dengan torehan delapan poin.

Andai kalah dari Malaysia, Indonesia bakal tergusur ke posisi runner-up. Masih ada peluang lolos ke Piala Asia U-17 lewat jalur runner up terbaik. Namun Indonesia harus bersaing jumlah poin dan selisih gol dengan runner-up dari grup lainnya. Total ada enam runner-up terbaik dari 10 grup yang juga bakal lolos ke Piala Asia U-17.

Lantaran jumlah grup tidak seragam, hasil duel Indonesia melawan dua tim terbawah (Guam dan Palestina) tidak akan dihitung. Hal ini yang juga patut jadi perhatian karena berarti Indonesia tidak punya selisih gol yang mentereng bila harus berebut posisi runner up terbaik.

Partai Hidup Mati
Sementara itu, media-media Malaysia menganggap pertandingan terakhir Grup B melawan tuan rumah  Indonesia  sebagai laga hidup mati. Malaysia wajib menang atas Indonesia untuk ke Piala Asia U-17 2023.  Seri apalagi kalah akan membuat peluang Malaysia lolos menipis.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook