Stoner Pole

Olahraga | Minggu, 03 Juni 2012 - 08:30 WIB

Stoner Pole
Casey Stoner

CATALUNYA (RP) -Pertarungan ketat antara Jorge Lorenzo dan Casey Stoner garis terdepan bakal terjadi hari ini, Ahad (3/6). Ini sudah terlihat dari perebutan pole position hanya beda dua menit antara Stoner dan Lorenzo.

Dengan begitu akhirnya Stoner lah yang berhak menduduki pole position usai mengalahkan Lorenzo.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dalam sesi kualifikasi yang dihelat di sirkuit Catalunya, Sabtu (2/6) malam WIB, Stoner menggeber motornya dengan catatan waktu tercepat 1 menit 41,295. Raihan waktu itu nyaris saja terkejar oleh Lorenzo di dua menit terakhir sesi tersebut.

Tapi sayang usaha Lorenzo sepertinya terkendala ban dan akhirnya rider Yamaha itu harus puas start dari posisi kedua dengan waktu 0,146 detik lebih lambat. Posisi terdepan terakhir diisi rider Yamaha Tech 3, Cal Crutchlow, yang menyelesaikan kualifikasi di posisi ketiga.

Yamaha kian unjuk gigi jelang balapan hari ini setelah Ben Spies mengisi posisi keempat usai catatan waktunya mengalahkan Dani Pedrosa (Repsol Honda) yang harus puas di posisi kelima. Problem pada rem motor milik rider asal Spanyol itu membuatnya kehilangan kesempatan meraih pole di akhir-akhir kualifikasi.

Berurutan dari posisi ke-6 hingga ke-10 ada Andrea Dovizioso, Nicky Hayden, Stefan Bradl, Valentino Rossi dan Alvaro Bautista.(jppn/esi)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook