MOTOGP

Setelah GP Thailand, Jarak Quartararo dengan Bagnaia Tinggal 2 Angka

Olahraga | Minggu, 02 Oktober 2022 - 19:30 WIB

Setelah GP Thailand, Jarak Quartararo dengan Bagnaia Tinggal 2 Angka
Francesco Bagnaia semakin mendekat ke puncak klasemen. Saat ini, jarak poinnya dengan Fabio Quartararo tersisa dua angka saja. (VINCENT JANNINK/ANP/AFP)

BANGKOK (RIAUPOS.CO) – Hasil balapan di Sirkuit Buri Ram, Thailand, menambah seru perebutan gelar juara MotoGP di sisa musim. Pemuncak klasemen Fabio Quartararo yang gagal meraih poin karena hanya mampu finis di urutan ke-20 harus rela keunggulan poinnya dari Francesco Bagnaia menyusut tajam hingga menjadi dua angka saja.

Bahkan jarak poin dengan Aleix Espargaro pun ikut tereduksi menjadi 10 angka saja. Artinya, perebutan gelar juara dunia MotoGP 2022 masih terbuka lebar. Apalagi masih ada tiga seri tersisa. Yakni, GP Australia, GP Malaysia, dan GP Valencia. Dengan demikian masih ada 75 poin maksimal yang bisa diperebutkan.


Klasemen Sementara Pembalap MotoGP Setelah GP Thailand:

1 Fabio Quartararo Monster Yamaha 219.00

2 Francesco Bagnaia Ducati Lenovo 217.00

3 Aleix Espargaro Aprilia Racing 199.00

4 Enea Bastianini Gresini Ducati 180.00

5 Jack Miller Ducati Lenovo 179.00

6 Brad Binder Red Bull KTM 154.00

7 Johann Zarco Pramac Ducati 151.00

8 Miguel Oliveira Red Bull KTM 131.00

9 Jorge Martin Pramac Ducati 127.00

10 Maverick Vinales Aprilia Racing 122.00

11 Alex Rins Suzuki Ecstar 112.00

12 Luca Marini Mooney VR46 Ducati 101.00

13 Marc Marquez Repsol Honda 84.00

14 Marco Bezzecchi (R) Mooney VR46 Ducati 80.00

15 Joan Mir Suzuki Ecstar 77.00

16 Alex Marquez LCR Honda Castrol 50.00

17 Pol Espargaro Repsol Honda 49.00

18 Takaaki Nakagami LCR Honda Idemitsu 46.00

19 Franco Morbidelli Monster Yamaha 31.00

20 Fabio di Giannantonio (R) Gresini Ducati 23.00

21 Andrea Dovizioso WithU RNF Yamaha 15.00

22 Darryn Binder (R) WithU RNF Yamaha 10.00

23 Raul Fernandez (R) Tech3 KTM 9.00

24 Remy Gardner (R) Tech3 KTM 9.00

25 Cal Crutchlow WithU RNF Yamaha 3.00

26 Stefan Bradl Repsol Honda 2.00

27 Kazuki Watanabe Suzuki Ecstar 0.00

28 Tetsuta Nagashima Team HRC 0.00

29 Takuya Tsuda Suzuki Ecstar 0.00

30 Michele Pirro Aruba.it Ducati 0.00

31 Danilo Petrucci Suzuki Ecstar

 

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook