LIGA REMAJA U-15 ZONA RIAU 2017

Diikuti Tiga Tim

Olahraga | Sabtu, 02 September 2017 - 11:39 WIB

Diikuti Tiga Tim
Zulfahmi Adrian

PEKANBARU  (RIAUPOS.CO) - Asosiasi Provinsi  (Asprov) PSSI Riau menggelar Liga Remaja U-15 Zona Riau 2017. Liga Remaja tahun ini hanya diikuti tiga tim yakni Tiga Naga FC, Pekanbaru City Soccer School (PCSS) dan Bangkinang FC. Pertandingan dipusatkan di lapangan Tiga Naga FC.

"Awalnya kami menunggu kabupaten/kota menggelar Liga Remaja U-15 ini. Tapi kenyataan tak ada kabupaten/kota yang melaksanakan kualifikasi. Jadi karena waktu sudah mepet maka kami putuskan tim peserta Liga 3 yang punya tim U-15 ikut dan akhirnya hanya tiga tim yang mendaftar,’’ ujar Sekretaris PSSI Riau, Zulfahmi Adrian, Jumat  (1/9).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sebenarnya PSSI Pusat minta akhir Agustus sudah disetorkan nama klub juara yang akan mewakili Riau di tingkat nasional nantinya. ‘’Tapi kami minta agar diberi kelonggaran  waktu tiga atau empat hari ke PSSI Pusat,’’ jelas pria yang menjabat sebagai Kaban Satuan Polisi Pamong Praja  (Satpol PP ) Pekanbaru ini.

Ya, Liga Remaja U-15 zona Riau baru dimulai Kamis (31/8). Pertandingan terpaksa dihentikan dan dilanjutkan hari ini karena Jumat (1/9) libur hari besar Idul Adha. Di laga pertama lalu, Tiga Naga FC berhasil mengalahkan PCSS dengan skor 3-0. ‘’Lawan memang bagus,’’ ujar pelatih PCSS Miskardi kepada Riau Pos, kemarin.

Selanjutnya pertandingan Liga Remaja ini akan mempertemukan PCSS dengan Bangkinang FC, Ahad (3/9) besok dan laga terakhir saling berhadapan Tiga Naga FC dengan Bangkinang FC, Senin (4/9). ‘’Juaranya akan mewakili Riau nantinya,’’ ujar Sekretaris PSSI Riau Zulfahmi Adrian.(das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook