PEKANBARU (RP) - PON Riau telah usai sejak September lalu. Namun, bonus buat atlet dan pelatih yang berhasil menyumbangkan medali buat Riau belum juga dicairkan.
Tapi bonus ini segera dicairkan karena KONI Riau menunggu waktu Gubri HM Rusli Zainal hadir saat acara penyerahan nanti.
KONI Riau telah membawa dua usulan jadwal menghadap Gubri yakni pada 4 Desember dan 14 Desember. “Dua usulan jadwal penyerahan bonus tersebut akan disampaikan Ketua Harian (Yuherman Yusuf, red) kepada Gubri,” ujar Sekretaris KONI Riau, Darmansyah menjawab Riau Pos, Jumat (30/11).
Darmasyah mengatakan anggaran yang diberikan tersebut berasal dari Pemprov Riau dan tentunya akan lebih baik jika yang menyerahkan nanti adalah Gubri.
Terkait jadwal, disinggung apakah benar 14 Desember? Darmansyah tidak bisa memastikan, karena masih dibicarakan lebih lanjut dan dipersiapkan.
“Memang benar, anggaran sudah ada dan masuk kas KONI Riau. Tapi bagaimanapun penyerahan tentunya harus dilakukan oleh Gubri, dan kita masih menyesuaikan jadwal,” lanjutnya.
Dua jadwal yang diusulkan KONI Riau tersebut sebagai bentuk apresiasi untuk menggesa agar tidak terjadi lagi kendala dalam penyerahan.
Diakui Darmansyah pencairan dana dari Pemprov baru diterima dua hari lalu dan KONI Riau tidak ingin menahan lebih lama anggaran tersebut.
“Mudah-mudahan Gubri bisa hadir dari salah satu usulan waktu tersebut sehingga para atlet dan pelatih yang akan menerima dapat memanfaatkan hasil jerih payah mereka,” kata Darmansyah.(egp)