Bengkalis Juara Umum Kejuaraan Daerah FPTI

Olahraga | Selasa, 01 Oktober 2013 - 08:27 WIB

PEKANBARU(RP) - Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Bengkalis keluar sebagai juara umum Kejuaraan Daerah (Kejurda) Panjat Tebing Senior yang digelar di Sport Climbing Center Kampus Universitas Riau, Pekanbaru, 26-29 September lalu.

Bengkalis berhasil meraih dua emas, satu perak dan tiga perunggu. Posisi runner up ditempati Indragiri Hulu yang meraih dua emas, satu  perak dan dua perunggu. Peringkat ketiga ditempati Dumai dengan meraih dua emas.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Alhamdulillah Kejurda yang kami gelar telah selesai dengan aman. Dari hasil ini kami melihat atlet-atlet daerah memiliki potensi dan bakat yang baik untuk prestasi FPTI Riau ke depannya,” ungkap  Ketua Umum FPTI Riau, Agustaruddin kepada Riau Pos.

Agustarudin juga memberikan apresiasi yang besar kepada daerah yang telah mengikuti Kejurda ini. “Hasil kejurda ini akan menjadi acuan kami untuk menentukan atlet yang akan diturunkan di Kejurnas pada November nantinya,” tambahnya.

Dalam waktu dekat FPTI Riau melakukan diklat jangka pendek untuk persiapan Kejurnas di Palembang November mendatang.

“Atlet yang berprestasi akan dipanggil untuk mengikuti diklat ini. Saya juga berharap ke depannya untuk prestasi panjat tebing, semua pengcab membuat laporan perkembangan atlet,” ujarnya.

“Dari sini kami akan mengetahui yang mana atlet berprestasi ke depannya, yang mana atlet yang stagnan prestasinya sehingga kita bisa benar-benar membina atlet yang berpotensi untuk menjadi atlet andalan panjat tebing Riau,” tambahnya.(*3/das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook