Pekanbaru Usulkan Dua Nama Pelatih

Olahraga | Sabtu, 01 Februari 2014 - 08:26 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) telah mendapatkan dua nama pelatih yang akan diusulkan akan ke KONI Pekanbaru untuk menjadi pelatih sepakbola di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Riau VIII di  Indragiri Hulu (Inhu) September 2014.

Dua pelatih tersebut Syafrizal Buya dan Syamsuddin, mereka ditetapkan dari hasil rapat pengurus PSSI Pekanbaru beberapa waktu lalu.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Kami usulkan dua nama tersebut. Nanti biar KONI Pekanbaru yang memutuskan siapa yang menjadi pelatih,” ujar Sekretaris Umum PSSI Pekanbaru, Bambang Pratama, Jumat (31/1).

Bambang mengakui agak sulit menetapkan dua nama tersebut, pasalnya di Pekanbaru banyak pelatih sepakbola yang berkualitas dan berpotensi.

“Ini sudah hasil pertimbangan pengurus, bukan berarti yang lain tidak berkualitas, semuanya berkualitas,” tambahnya.

Mengenai pemain yang akan memperkuat Pekanbaru pada ajang tertinggi tingkat provinsi Riau nanti, Bambang menyebutkan kerangka tim telah terbentuk dan jika ada kekurangan bisa disisipkan nantinya.

“Kami sudah dapatkan pemain-pemain yang akan memperkuat  Pekanbaru nantinya. Kalau sudah ditetapkan KONI Pekanbaru siapa pelatih, selanjutnya kami akan segera menjalani latihan intensif mempersiapkan untuk menghadapi Porprov,” sebutnya.

Selain itu, PSSI Pekanbaru saat sedang menyeleksi delapan pelatih futsal untuk menjadi pelatih futsal pada Porprov mendatang.

“ Untuk futsal masih seleksi. Mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa didapatkan,” tuturnya.(h)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook