Awas! Masih Ada Longsor dan Pohon yang Akan Tumbang di Silaiang

Nasional | Minggu, 29 Desember 2013 - 10:56 WIB

Awas! Masih Ada Longsor dan Pohon yang Akan Tumbang di Silaiang

RIAUPOS.CO - Longsor dan pohon tumbang yang terjadi di kawasan lembah Anai, tepatnya di Km 10 Padangpanjang di sekitar Pendakian Singgalang Kariang  (Silaiang), Kecamatan 10 Koto Tanah Datar mulai teratasai. Beberapa saat lalu material yang menutupi jalan, baik kerekel, bebatuan dan tanah liat serta pohon yang tumbang mulai disingkirkan.

Namun, ancaman belum hilang, karena diperkirakan akan ada lagi pohon besar berdiameter sekitar 80- 100 cm yang akan tumbang di sana. Untuk itu pengendara yang melintasi ruas jalan itu diminta tetap waspada.

Wartawan padang Ekspress (Riau Pos Grup), Wardi dari tempat kejadian peristiwa (TKP) di Padang Panjang melaporkan, bencana alam itu terjadi sekitar pukul 3.30 dini hari tadi dan baru bisa teratasi bebeapa saat lalu. ''Ini masih ada ancaman pohon yang akan tumbang berdiameter besar,'' katanya.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Berdasarkan fakta di lapangan, kondisi memang lumpuh total, karena pohon yang tumbang melintang jalan disusul kerekel dan tanah. Namun secara perlahan, petugas yang disiagakan di lokasi langsung bekerja dan pihak kepolisisn pun mengatur arus lalu lintas. '' Sekarang sudah mulai bisa buka tutup,'' katanya lagi. 

Wadanki Pusdalops BPBD Padang panjang, Joni Aldo yang dikonfirmasi di TKP mengatakan, setelah pihaknya menerima laporan dari masyarakat terjai bencana longsor di Sialiang, pihaknya langsung mengerahkan petugagas dan alat berat ke lokasi. Tidak lama berselang, pihak BPDB Tanah datar pun terjun ke lokasi

Berjam-jam petugas bekerja menyingkirkan material yang menutupi jalan, memotong kayu dan sebagainya, sehingga jalan bisa dilalui.
 
Sementara itu Kanit laka polres PadangPanjang  Ipda Yadi P Lubis ketika dikonfirmasi minta agar pengendara baik yang berangkat dari Bukittinggi maupun yang dari Padang untuk tetap waspada. ''Bencana ini idak bisa kita prediksi, tapi kita harus tetap waspada,'' katanya.

Ia juga mengingatkan agar semua pengendara lalu lintas tetap mematuhi aturan yang berlaku, jangan saling mendahului, dan selalu mencek kelayakan kendaraan.

Dalam pada itu, Kapolres Kampar AKBP Edy Apriyono SIK melalui Kasat Lantas AKP Alex Sandy SIK MH mengatakan demi lancarnya arus lalu lintas, pihaknya terus berkoordinasi dengan jajaran Polda Sumbar, khususnya Satlantas polres 50 Kota. ''Berdasarkan koordinasi kami beberapa saat lalu, arus lalu lintas di perbatasan Riau-Sumbar saat ini lancar,'' katanya disela-sela peninjauan Pos pam Operasi Lilin di kawasan perbatasan.

Wardi-wartawan riaupos grup-- juga melaporkan bahwa berdasarkan informasi wartawan Riau pos grup di Agam, longsor juga terjadi di Malalak. Sehingganya pengendara yang ingin melintasi ruas jalan Malalak untuk berhati-hati. Sedangkan wilayah Bukittinggi dan Maninjau yang melintasi kelok 44 juga diguyur hujan.Hingga berita ni diturunkan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa longsor di Silaing itu.(ril)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook