JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan setuju saja bila pertemuan antara dua calon presiden, Joko Widodo dan Prabowo Subianto benar-benar terjadi. Hal ini disampaikan ketua MPR tersebut usai menghadiri pelantikan Irjen Pol (Purn) Murad Ismail dan Barnabas Orno sebagai gubernur dan wakil gubernur Maluku periode 2019-2024, oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Rabu (24/4/2019).
’’Bagus kalau bisa,’’ jawab Zulhas -sapaan Zulkifli Hasan ketika ditanya rencana pertemuan Jokowi dan Prabowo. Namun dia tidak menjawab saat ditanya apakah dirinya ikut memfasilitasi pertemuan kedua capres tersebut, karena mantan menteri kehutanan itu keburu masuk mobil meninggalkan Istana.