Perdana Menteri Tun Dr. Mahathir Mohamad dan Istri Akan Hadiri Pelantikan Jokowi-Maruf

Nasional | Sabtu, 19 Oktober 2019 - 16:00 WIB

Perdana Menteri Tun Dr. Mahathir Mohamad dan Istri Akan Hadiri Pelantikan Jokowi-Maruf
Perdana Menteri Tun Dr. Mahathir Mohamad/rmol.id

JAKARTA(RIAUPOS.CO)-Negara Malaysia memberikan konfirmasi kehadiran Perdana Menteri Mahathir Mohammad pada saat upacara pelantikan Presiden RI dan Wakil Presiden RI Joko Widodo-Maruf Amin pada 20 Oktober 2019.

"Perdana Menteri Tun Dr. Mahathir Mohamad akan melakukan kunjungan kerja ke Jakarta pada tanggal 20 Oktober 2019 untuk menghadiri Upacara Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2019-2024," kata Kementerian Luar Negeri Malaysia dalam sebuah keterangan tertulis yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (19/10).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Saat menghadiri upacara pelantikan di Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI pada Minggu besok (20/10), Mahathir tidak sendirian.

Perdana Menteri berusia 94 tahun itu akan ditemani istri Tun Dr. Siti Hasmah Mohd Ali dan sejumlah jajaran seperti Menteri Luar Negeri Dato Daifuddin Abdullah, beberapa staf kantor Perdana Menteri dan Kementerian Luar Negeri Malaysia.

Hadirnya Mahathir sendiri melambangkan hubungan bilateral antara Malaysia dan Indonesia yag begitu hangat dan dekat. Selain itu, diharapkan dapat berkontribusi untuk memperkuat ikatan persahabatan antara kedua negara.

Pelantikan kepala negara maupun kepala pemerintahan memang tidak hanya sekadar seremonial semata. Upacara seperti ini juga menjadi gambaran kedekatan antara satu negara dengan negara lainnya.

Selain Malaysia, beberapa negara lain juga sudah mengkonfirmasi kehadiran kepala negara, kepala pemerintahan, maupun perwakilannya dalam upacara pelantikan Jokowi dan Maruf, seperti Vietnam yang akan mengirim wakil presidennya.

Sumber: Rmol.id

Editor: Deslina









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook