Hasil Mubes, Muhmamad Raeyza Umay Terpilih Jadi Ketua Fumas Jakarta

Nasional | Sabtu, 16 Juli 2022 - 17:05 WIB

Hasil Mubes, Muhmamad Raeyza Umay Terpilih Jadi Ketua Fumas Jakarta
Peserta Mubes foto bersama usai terpilihnya Muhammad Raeyza Umay sebagai Ketua Umum Forum Ukhuwah Mahasiswa Sumatera (Fumas) Jakarta dan Anisa Ulhusna sebagai Wakil Ketua Umum yang digelar di Via Catur, Parung, Jakarta, Jumat (15/7/2022). (RPG)

BAGIKAN



BACA JUGA


BENGKALIS (RIAUPOS.CO) - Hasil Musyawarah Besar (Mubes) yang digelar di Via Catur, Parung, Jakarta, Jumat (15/7/2022) menetapkan Muhammad Raeyza Umay sebagai Ketua Umum Forum Ukhuwah Mahasiswa Sumatera (Fumas) Jakarta dan Anisa Ulhusna sebagai Wakil Ketua Umum Periode 2022-2023.

Mubes Fumas Jakarta dengan tema “Esensi Mahasiswa Sumatera melahirkan Kepemimpinan yang Berintegritas, dan Bermarwah, sebagai Implementasi Nilai Demokrasi”.


Kedua pasangan calon (paslon) ini terpilih melalui demokrasi dalam organisasi sebagai pemimpin satu periode yang akan menakhodai Fumas Jakarta Periode 2022-2023.

"Harapan kami, ke depannya Fumas Jakarta menjadi organisasi daerah yang lebih baik dan maju, serta dapat menjadi wadah untuk mempererat ukhuwah sesama anggota Fumas dan merasa memiliki rumah di perantauan dalam mengasah intelektual dan aktual dalam ranah kemahasiswaan," ujar Muhammad Raeyza Gumay.

Sedangkan Annisa Ulhusna setelah terpilih sebagai Wakil Ketua Umum Fumas Jakarta memgharapkan, agar kepemimpinan periode ini Fumas Jakarta bisa menjadi wadah terhadap pengembangan intelektual serta minat bakat mahasiswa dan juga menjadi organisasi yang berintegritas, berkualitas dan bermarwah serta memiliki solidaritas tinggi terhadal Fumas Jakarta.

 

Laporan: Abu Kasim (Bengkalis)

Editor: Edwar Yaman

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook