PENGAMANAN WAPRES DIPERKETAT

Pelaku Ledakan Diburu, Jakarta Theater Disisir

Nasional | Kamis, 14 Januari 2016 - 13:04 WIB

Pelaku Ledakan Diburu, Jakarta Theater Disisir
Suasana di sekitar lokasi ledakan di depan gedung Sarinah, Jakarta Pusat.(FOTO: POSKOTANEWS.COM)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Aparat kepolisian terus memburu para pelaku peledakan dan serentetan tembakan di sekitar gedung Sarinah di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat. Saat ini polisi menyisir gedung Jakarta Theater yang diduga menjadi tempat persembunyian pelaku.

Juru bicara Mabes Polri, Irjen (Pol) Anton Charliyan mengatakan, saat ini memnag sudah tidak ada tembak-tembakan. “Tapi kita sisir di dalam gedung,” katanya, Kamis (14/1).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ia menjelaskan, pelaku berjumlah antara 5-6 orang. Ada yang menggunakan sepeda motor, ada yang beraksi di dekat sebuah kafe waralaba di dekat Sarinah, serta ada yang melakukan penembakan.

Penyisiran dilakukan karena ketika polisi hendak mendekati korban ledakan ternyata muncul suara tembakan. “Ketika kita mendekati mayat korban, ada tembakan dari arah Jakarta Theater,” katanya.

Polisi pun melakukan penyisiran dan perburuan, “Para pelaku berhasil melarikan diri dan kita melakukan perburuan,” tuturnya.

PENGAMANAN WAPRES DIPERKETAT

Pasca ledakan di Jalan Thamrin tepatnya di pos polisi Sarinah, pengamanan terhadap sidang Jero Wacik yang menghadirkan Wakil Presiden Jusuf Kalla langsung tambah ketat.

Pasukan khusus bersenjata lengkap langsung siaga di depan gedung Pengadilan Tindak Pidana Korupsi yang satu komplek dengan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

 

Biasanya pasukan ini hanya bersembunyi saja di tempatnya seraya mengawasi dari jauh.

Sebanyak kurang lebih lima anggota khusus bersenjata lengkap mengelilingi mobil Mercedez bernomor polisi RI 2 itu.

Sementara JK -sapaan Jusuf Kalla- masih ada di dalam gedung yang ada di Jalan Bungur Besar, Kemayoran ini.

 

Sumber: Jawa Pos

Editor: Amzar









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook