Gempa Susulan Lebih Besar, Awas Tsunami

Nasional | Rabu, 11 April 2012 - 18:16 WIB

Riau Pos Online - Sudah berselang tiga jam lebih pascagempa berkekuatan 8,5 SR, muncul gempa susulan lagi, yang kekuatannya lebih besar dari gempa yang terjadi sore tadi.

Gempa susulan kedua ini berkekuatan 8,8 SR, terjadi pada pukul 17:43:06 Wib. Ini lebih besar dari gempa pertama yang 8,5 SR. Juga lebih besar dari gempa susulan pertama yakni 6,5 SR.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Informasi dari Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) yang disebarkan oleh Kepala Pusat Data Informasi Badan Nasional Penanggulanan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho, Rabu (11/4) petang ini, lokasi gempa susulan 8,8 SR ini di 0.78 LU-92.15 BT, 483 KM barat daya Kabupaten Simeuleu, NAD. Kedalaman 10 KM.

"Potensi tsunami," kata Sutopo, yang minta kabar ini cepat disebarkan ke masyarakat. (sam/jpnn)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook