Menhut Tetap Waspadai Kebakaran Hutan Riau

Lingkungan | Jumat, 26 Juli 2013 - 22:47 WIB

Menhut Tetap Waspadai Kebakaran Hutan Riau

Riau Pos Online - Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan memastikan sudah tidak ada lagi titik api di kawasan hutan Riau. Kebakaran hutan hebat yang sampai mengganggu negara tetangga itu sudah tertanggulangi.

"Tadi sudah hilang semua," ujarnya usai berbuka pusa bersama 500 anak yatim Yayasan Assafiiyah di Kemenko Perekonomian, Jalan Lapangan Banteng Jakarta, Jumat (26/7).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Namun, lanjut Zulkifli, pihaknya tetap mewaspadai terjadinya kembali kebakaran hutan di wilayah itu. Antara lain dengan menyiagakan pesawat bom air, dan dua helikopter evakuasi.

Politisi PAN itu menambahkan, kekhawatiran utama terjadinya kembali kebakaran hutan Riau adalah iklim panas yang mendera dengan intensitas hujan amat kecil.

"Kalau hujan kecil sementara panasnya tinggi apabila terjadi sedikit saja gesekan maka menjadi api. Itu persoalan utama yang kita hadapi," jelas Zulkifli.(dem/rmol/jpnn)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook