MELIHAT DUKUNGAN PERSATUAN BATAK KUANSING UNTUK JALUR BINTANG EMAS

Pendukung Rela Turun ke Sungai Kuantan

Kuantan Singingi | Rabu, 24 Agustus 2022 - 18:12 WIB

Pendukung Rela Turun ke Sungai Kuantan
Puluhan suporter dari keluarga besar Persatuan Batak Kuansing (PBK) memberikan dukungan kepada jalur Bintang Emas Cahaya Intan dari Desa Tanjung, Kecamatan Hulu Kuantan, Selasa (23/8/2022). (MARDIAS CAN/RIAU POS)

Berbagai bentuk dukungan dilakukan oleh suporter jalur Bintang Emas Cahaya Intan PBK dalam memberikan suport kepada jalur kesayangannya. Salah satunya, rela terjun ke Sungai Kuantan.

Laporan Mardias Can, Telukkuantan


JALUR Bintang Emas Cahaya Intan dari Desa Tanjung Kecamatan Hulu Kuantan ini merupakan salah satu jalur kandidat juara. Jalur yang disponsori oleh Persatuan Batak Kuansing (PBK) ini sudah beberapa kali mengukir prestasi di berbagai gelanggang.

Tidak heran, dukungan dari masyarakat Tanjung dan keluarga besar PBK terbukti menambah semangat atlet jalur Bintang Emas Cahaya Intan. Apalagi, sebagian suporter sampai turun ke Sungai Kuantan. Seperti yang disampaikan Ketua Umum Persatuan Batak Kuansing, Hardianto Manik  kepada Riaupos.co, Selasa (23/8/2022). Dia menyebutkan, dukungan masyarakat Tanjung dan keluarga besar PBK kepada jalur Bintang Emas tinggi.

"Inilah budaya Kuansing. Pacu jalur merupakan pemersatu masyarakat Kuansing. Ini juga alasan kami ikut berpartisipasi dalam pacu jalur. Pacu jalur  telah menyatukan suku-suku yang ada di Kuansing," kata Hardianto Manik.
Dengan ikut sertanya PBK dalam pacu jalur ini, lanjut Hardianto Manik, akan memotivasi organisasi, suku-suku lain untuk ikut mensukseskan pacu jalur dengan terlibat langsung dalam pagelaran pacu jalur

"Ayo masyarakat Tanjung dan keluarga besar Batak Kuansing. Berikan dukungan kepada Jalur Bintang Emas. Semoga Jalur Bintang Emas bisa menjadi juara di Tepian Narosa tahun ini," kata Hardianto.(c)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook