KPH Kuantan Singingi Menduga Pemilik Alat Orang Tempatan

Kuantan Singingi | Sabtu, 23 Juli 2022 - 12:00 WIB

KPH Kuantan Singingi Menduga Pemilik Alat Orang Tempatan
Kepala KPH Kuansing Abriman (ISTIMEWA)

TELUKKUANTAN(RIAUPOS.CO) - Siapa pemilik dus alat berat yang diamankan Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Kuantan Singingi (Kuansing) di kawasan hutan produksi terbatas (HPT) di Batang Lipai Siabu Desa Inuman, Kecamatan Hulu Kuantan, masih terus didalami.

Pihak KPH Kuansing sudah mendapatkan informasi kalau dua alat berat jenis Caterpillar dan Sumithomo itu diduga milik masyarakat tempatan, Kuansing.


"Dari informasi kami dapat, dua alat berat itu milik masyarakat tempatan, Kuansing," kata Kepala KPH Kuansing, Abriman kepada Riaupos.co, Sabtu (23/7/2022).

Menurut Abriman, mereka nanti akan memeriksa siapa-siapa orang yang mengetahui, terlibat atau memiliki alat berat yang melakukan perambahan hutan. Pemeriksaan akan dilakukan oleh Polhut Riau di Pekanbaru.

Saat ini, satu unit alat berat merek Caterpillar dini hari tadi sudah dirolling menuju Markas Polhut Riau.

"Mungkin tak lama lagi sampai," ujar Abriman.

Pihaknya baru berani merolling alat berat keluar setelah personel tambahan dari Polhut Riau dan TNI tiba di lokasi.

"Begitu tiba sekitar pukul 00.00 WIB di lokasi, alat kami rolling ke luar," ujarnya.

Sementara alat berat jenis Sumithomo, pagi ini akan dirolling langsung menuju Markas Polhut Riau.

"Jadi semua prosesnya kami lakukan di Pekanbaru. Mulai pengamanan alat sampai ke pemeriksaan pihak-pihak terkait," papar Abriman.

 

Laporan: Desriandi Chandra (Telukkuantan)

Editor: Edwar Yaman

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook